chatwithamelia.xyz - Tuan rumah Kamboja bisa tersingkir lebih cepat sebelum mereka menghadapi timnas Indonesia U-22. Hal itu karena Myanmar lebih dulu bermain hadapi Filipina.
Kamboja akan menghadapi timnas Indonesia U-22, Rabu (10/5/2023) pukul 19.00 WIB. Pertandingan ini bakal menjadi hidup mati bagi tim yang dipimpin oleh Keisuke Honda.
Pasalnya Kamboja wajib menang jika ingin membuka peluang lolos ke semifinal SEA Games 2023. Situasi itu karena tuan rumah saat ini berada di urutan ketiga dengan koleksi empat poin.
Baca Juga: Jadi Satu-satunya Pemain yang Belum Tampil di SEA Games 2023, Begini Komentar Haykal Alhafiz
Akan tetapi, Kamboja bisa tersingkir lebih dulu sebelum bertanding lawan timnas Indonesia U-22. Hal itu karena jadwal pertandingan terakhir di SEA Games 2023 yang tidak bersamaan.
Myanmar akan lebih bertanding lebih dulu lawan Filipina, Rabu (10/5/2023) pukul 16.00 WIB. Jika skuad asuhan Michael Feichtenbeiner menang, maka mereka dipastikan lolos karena sudah mengumpulkan sembilan poin.
Perolehan poin Myanmar pun tidak akan terkejar, meski Kamboja menang atas timnas Indonesia U-22. Jadi hasil laga tuan rumah menghadapi Garuda Muda cuma berpengaruh dalam hal peringkat klasemen saja.
Baca Juga: Urus Status WNI, Eks Utusan PSSI Sebut Cyrus Margono Bukan Dinaturalisasi seperti Jordi Amat Cs
Maka dari itu, jika ingin membuka peluang lolos ke semifinal, Kamboja berharap dengan Filipina bisa menghentikan laju dari Myanmar dalam matchday terakhir grup A SEA Games 2023.