chatwithamelia.xyz - Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan mendapatkan pujian selangit dari salah satu jurnalis asing @BenBocsak berkat penampilan apik saat melawan Argentina.
Seperti dikethaui, Timnas Indonesia berhadapan dengan Argentina pada laga FIFA Matchday Juni 2023 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senin (19/6/2023).
Pada laga tersebut, skuad Garuda harus mengakui keunggulan Argentina dengan skor 0-2. dicetak oleh Leandro Paredes dan Cristian Romero.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Ungkap Cara Kantongi Alejandro Garnacho, Ternyata Tidak Kebetulan
Meskipun kalah, ternyata beberapa pemain Timnas Indonesia disorot jurnalis asing. Salah satunya Marselino Ferdinan.
Wonderkid Timnas Indonesia ini mendapatkan pujian dari salah satu jurnalis asing Bence Bocsak.
Baca Juga: Asnawi Mangkualam Ditawarkan ke Tottenham Hotspur, Dianggap Lebih Baik dari Bek Kanan Brasil Ini
"Marselino Ferdinan tampil solid melawan Argentina kemarin. Dia pemain yang paling banyak di lapangan (4). 8 duel dimenangkan, 3/3 tekel dimenangkan, dan 4 recoveries," cuitnya.
"Baru berusia 18 tahun, dia adalah satu dari sedikit orang Indonesia yang bermain di Eropa. Dia baru pindah ke KMSK Deinze di Belgia pada bulan Februari," imbuhnya.
Di cuitan terakhirnya, ia menyebut kalau Marselino Ferdinan sebagai Top Talent.
Baca Juga: Bos Borneo FC Senggol Shin Tae-yong, Sentil Asistennya Jangan Cuma Diem Manut
"Top Talent," pungkasnya.
Dalam FIFA Matchday Juni 2023, Timnas Indonesia mencatatkan satu hasil imbang dan satu hasil seri. Tentunya hal ini membuat ranking FIFA Timnas Indonesia turun satu peringkat dari 149 ke 150.