chatwithamelia.xyz - Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto ikut buka suara terkait kritik yang dilontarkan bos Borneo FC, Nabil Husein karena ada beberapa pemain yang tidak diberikan kesempatan bermain di FIFA Matchday Juni 2023.
Timnas Indonesia menjalani dua pertandingan di FIFA Matchday Juni 2023 melawan Palestina dan Argentina. Dalam dua laga itu, ada tujuh pemain yang tidak diberikan kesempatan bermain.
Nabil Husein pun menyoroti keputusan pelatih Shin Tae-yong yang sama sekali tak menurunkan striker Stefano Lilipaly di dua laga itu.
Baca Juga: Deretan Negara ASEAN Paling Produktif Gol di FIFA Matchday Juni 2023, Malaysia Borong 14 Gol
Seperti diketahui, Lilipaly jadi satu-satunya pemain Borneo FC yang dipanggil ke timnas, namun tak mendapatkan menit bermain.
"Uji coba itu ya untuk mencoba. Lalu kenapa pada nggak di coba @shintaeyong7777?" tulis Nabil Husein.
"Tentu semua pemain ingin punya harapan bisa bermain terutama melawan Argentina. Bahkan hanya satu menitpun tidak kau berikan. Tolong para asisten coach juga bersuara bukan pada diam aja manut dengan @shintaeyong7777," imbuhnya.
Baca Juga: Menguak Kampung Halaman Pemain Keturunan di Timnas Indonesia, dari Elkan Baggott hingga Mark Klok
Terkait kritik dari Nabil tersebut, Nova Arianto akhirnya ikut bersuara. Ia menjelaskan kondisi di dalam timnas Indonesia dengan membalas komentar bos Borneo FC.
"Selamat malam pak bos sebelumnya kami minta maaf ada pemain yang tidak bisa tampil di dua pertandingan FMD kali ini. Perlu diketahui kita memanggil 26 pemain dan hanya bisa 11 pemain dan 6 pergantian , head coach juga sudah menyampaikan minta maaf kepada pemain yg tidak mendapatkan kesempatan bermain di FMD kali ini," tulis Nova.
"Pasti ada yg kecewa dengan keputusan tersebut tetapi keputusan memainkan pemain bukan karena suka atau tidak suka tp lebih karena kebutuhan tim dan taktik yg digunakan saat menghadapi palestina dan Argentina semoga bisa dimengerti dan tim ini sebagai persiapan Asian Cup di bulan Januari 2024 dan kami terus memantau pemain"terbaik yg pantas dan pastinya bisa bermain dengan filosofi Head Coach,"imbuhnya.
Baca Juga: Impian Terwujud Bisa Debut Bareng Timnas Indonesia, Shayne Pattynama Tak Sabar Bahagia Banget
Adapun timnas Indonesia akan terus melakukan persiapan untuk Piala Asia 2023 yang digelar Januari 2024 mendatang. Skuad Garuda tergabung di grup berat bersama Jepang, Irak, serta Vietnam.