chatwithamelia.xyz - Jadwal undian fase grup Piala Dunia U-17 2023 akan segera dilaksanakan. Pengundian tersebut akan digelar di markas besar FIFA di Zurich, Swiss, pada 15 September 2023 pukul 21.00 WIB.
"Drawing Piala Dunia U-17 2023 di Zurich pada pukul 21.00 WIB. Untuk alasannya, jangan ke kami, tanyakan ke FIFA," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji, pada Kamis (31/8/2023).
Piala Dunia U-17 2023 akan diselenggarakan di Indonesia pada 10 November-2 Desember 2023.
Baca Juga: Dipanggil Timnas Singapura, Gelandang Persebaya Surabaya Umbar Janji
Ada empat stadion yang akan menjadi venue pertandingan, yakni Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Si Jalak Harupat, Stadion Manahan, dan Stadion Gelora Bung Tomo.
Sebagai persiapan, Timnas Indonesia U-17 telah melakukan pemusatan latihan di Jakarta, Bali, dan Solo sejak 9 Juli 2023. Dalam waktu dekat, mereka akan bertolak ke Jerman untuk menjalani training camp.
"Timnas Indonesia U-17 akan bertolak ke Jerman pada 17 September 2023 untuk melakukan training camp di sana," kata Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri.
Baca Juga: Ada yang Masuk ke Grup Neraka, 3 Pemain Keturunan Indonesia Bakal Tampil di Liga Champions
Pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, berencana 28 pemain akan melakukan pemusatan latihan di Jerman. Dua slot akan disisakan untuk pemain diaspora.
"Kami sekarang memiliki 33 pemain. Kami akan berangkat ke Jerman dengan membawa 26-28 pemain dan sisa dua slot kami akan mencoba untuk pemain diaspora," kata Bima Sakti.
Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Alasan Kembali Panggil Egy Maulana Vikri ke Timnas Indonesia