Pelatih Jepang Hajime Moriyasu Sama Sekali Tidak Menyebut Timnas Indonesia, Seolah Tidak Ada di Piala Asia 2023

Pelatih Jepang seolah menganggap Timnas Indonesia tidak mengikuti kontestasi Piala Asia 2023

Kurnia Hartadi | Kurnia Hartadi | chatwithamelia.xyz
Sabtu, 06 Januari 2024 | 11:53 WIB
Pelatih Jepang Hajime Moriyasu remehkan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 (@theafchub)

Pelatih Jepang Hajime Moriyasu remehkan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 (@theafchub)

chatwithamelia.xyz - Timnas Indonesia yang tergabung di Grup D Piala Asia 2023 bersama Irak, Jepang dan Vietnam menjadi tim yang paling diremehkan pelatih Jepang Hajime Moriyasu.

Pelatih Jepang seolah menganggap Timnas Indonesia tidak mengikuti kontestasi Piala Asia 2023, hal itu setelah Hajime Moriyasu hanya menyebut Irak dan Vietnam sebagai tim yang diwaspadai tanpa sekalipun menyebut Timnas Indonesia.

Jepang akan melakoni laga perdana melawan Vietnam pada (14/1/ 2024), Kemudian menghadapi Irak pada (19/1/2024) di laga kedua, kemudian pada pertandingan terakhir menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Juga: Kalah 1-2 Lawan Libya Akibat Blunder Lini Belakang Shin Tae-yong Mengaku Puas

Terkait tiga pertandingan yang akan dijalani Samurai Biru dengan tiga lawan yang berbeda tersebut, pelatih Jepang sama sekali tidak menyinggung Pasukan Shin Tae-yong.

Pasukan Garuda seolah diabaikan dan dianggap sebagai tim yang tidak berbahaya bagi Hajime Moriyasu.

Hajime hanya menyatakan tidak suka dengan pertandingan pembuka, dirinya menyebut akan berhati-hati saat pertandingan pembuka menghadapi Vietnam pada (14/1) nanti.

Baca Juga: Bek Persib Digoda Gabung Persebaya Setelah Tuliskan Kalimat Ini

"Saya adalah orang yang tidak suka pertandingan pembuka dalam sebuah turnamen,” kata Hajime Moriyasu seperti dikutip dari media Irak Winwin,  pada Jumat (5/1/2024).

"Jadi kami akan memainkan pertandingan ini dengan sangat hati-hati dan melakukan yang terbaik,” ujarnya.

Disisi lain, Hajime menyebut laga melawan Irak merupakan pertandingan yang sulit baginya, namun dia yakin untuk meraih kemenangan sekaligus penentu untuk lolos ke babak 16 besar.

Baca Juga: Glenn Sugita: Mau Tanggal Berapapun Hari Lahir Persib, Kita Tidak Ada Masalah, Tapi...

“Untuk menghadapi Irak akan sangat sulit namun kami bertekad meraih kemenangan seperti biasa,” ujar Moriyasu.

“Kami yakin pertandingan ini akan menjadi penentu untuk lolos ke babak berikutnya,” tegas Moriyasu.

Pada Piala Asia 2023 di Qatar, Hajime Moriyasu sesumbar untuk mengusung target sebagai juara dan berharap membuat rakyat Jepang bangga.

Baca Juga: Tak Ingin Dibedakan, Kompak! Serentak Pemain Timnas Unggah Foto dan Caption Yang Sama di Akun Instagram

“Kami berjanji kepada penggemar untuk tampil terhormat sepanjang turnamen dan melangkah lebih jauh,” ucap Hajime.

“Kami berharap dapat mengangkat piala di Stadion di Lusail pada 10 Februari dan kami akan membuat bangga rakyat Jepang," tuturnya.(*)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak