chatwithamelia.xyz - Juventus tampil memukau kala berhasil menekuk AC Milan dengan skor telak 4-0 pada final Coppa Italia di Stadion Olimpico, Roma, Rabu (9/5/2018) atau Kamis (10/5/2018) dini hari WIB.
Gelontoran empat gol skuat Si Nyonya Tua itu baru tercipta pada babak kedua. Setelah bermain alot sepanjang babak pertama, Medhi Benatia berhasil memecah kebuntuan melalui tandukan kepala memanfaatkan umpan silang dari Paulo Dybala.
tersebut membuat Juventus semakin percaya diri. Buktinya, pada menit ke-61, pasukan Massimiliano Allegri kembali mencetak gol lewat sepakan keras Douglas Costa.
Baca Juga: Diego Simeone Memilih Fokus ke Final Liga Europa
Tendangan kaki kiri pemain asal Brasil itu gagal diselamatkan kiper AC Milan, Gianluigi Donnaruma.
Dua gol tersebut seolah meruntuhkan mental para pemain bertahan i Rossoneri. Anak asuhan Gennaro Gattuso itu kebobolan dua gol dengan cara yang kurang mengenakan.
Baca Juga: 5 Kandidat Peraih Sepatu Emas Eropa, Tak Ada Cristiano Ronaldo
ke-3 Juventus lahir kembali lahir lewat Benatia, tangkapan kurang sempurna Donnaruma berhasil dimanfaatkan untuk memperlebar keunggulan.
Koordinasi barisan pertahanan AC Milan terlihat semakin kacau saat Juventus menghasilkan gol keempat. Nikola Kalinic yang mencoba menghalau sepak pojok justru menggetarkan jalanya sendiri.
Skor 4-0 untuk Juventus akhirnya bertahan hingga laga usai.
Baca Juga: Ini Poin-Poin Penyebab Kekalahan Real Madrid Atas Sevilla
Terkait laga tersebut, berikut chatwithamelia.xyz menyajikan beberapa hal menarik yang perlu diketahui.
1. Juventus mengukir kembali prestasi 21 tahun silam saat berhasil menang dengan margin empat gol atas AC Milan. Saat itu, Juve menang 6-1 atas AC Milan di Serie A 1997.
2. Juventus menjadi satu-satunya tim yang memenangi gelar Coppa Italia empat kali beruntun. Selain itu, trofi Coppa Italia musim 2017/2018 membuat klub asal Turin itu berhasil menambah koleksi menjadi 13 atau empat gelar lebih banyak dibandingkan klub Serie A lainnya.
Baca Juga: Man City Dedikasikan Nama Yaya Toure Sebagai Tempat Latihan
3. Medhi Benatia berhasil mencetak dua dari empat golnya untuk Juventus (di semua kompetisi) saat bersua AC Milan.
4. Kemenangan selisih empat gol Juventus atas AC Milan menyamai capaian Napoli atas Verona pada final Coppa Italia tahun 1976.
5. Juventus berhasil meraih gelar Coppa Italia tanpa kebobolan dan mampu mencetak 10 gol di sepanjang turnamen.
chatwithamelia.xyz/Irwan Febri Rialdi