chatwithamelia.xyz - Inter Milan berhasil menundukkan Lazio dengan skor tipis 2-3. Kemenangan dramatis Inter Milan itu pun membawanya meraih tiket di Liga Champions musim depan. Tetapi sayang bagi Lazio, kekalahannya itu menyebabkan mereka harus mengubur mimpi untuk berlaga di Liga Champions. AS Roma pun merespon dengan melemparkan sindiran.
Pada laga yang berlangsung di Stadio Olimpico, Senin (21/5/2018), Lazio tampil percaya diri di hadapan publik sendiri. Pertandingan baru berjalan sembilan menit, anak asuh Simone Inzaghi mampu membuat keunggulan lebih dulu melalui sepakan dari Marusic yang menyentuh pemain Inter Milan, Ivan Perisic. Sepakan itu pun membuat kiper Samir Handanovic terkecoh.
Tertinggal satu gol tidak membuat Inter Milan menurunkan tempo. Demi mendapatkan tiket Liga Champions, Inter perlahan mampu mengejar hingga membalikkan kedudukan menjadi 2-3. Adapun tiga gol dari Inter Milan dicetak oleh D. D'Ambrosio (29'), Mauro Icardi (78'), dan Matias Vecino (81'). Sementara dua gol Lazio dicetak oleh Ivan Perisic (9') dan Filipe Anderson (41').
Baca Juga: Perpisahan Emosional di Laga Terakhir Andres Iniesta
Sumber foto: Twitter
Kekalahan itu membuat Lazio harus rela melepaskan tiket Liga Champions kepada Inter Milan. Jika melihat poin, Lazio hanya butuh hasil imbang dari Inter untuk dapat lolos ke Liga Champions musim depan dengan mempertahankan posisi keempat di klasemen Serie A.
Baca Juga: Fans Liverpool: Awas! Jangan Sentuh Pialanya Sebelum Kick Off
Hasil buruk itu pun mendapat perhatian dari klub satu kota, AS Roma. Klub yang berhasil lolos ke babak semifinal Liga Champions musim ini itu memberikan respon yang kurang mengenakkan mengenai kegagalan Lazio tersebut.
Dilansir dari akun resmi Twitternya, AS Roma mengunggah sebuah gambar yang memperlihatkan logo Juventus, Napoli, AS Roma, Inter Milan, Lazio, dan AC Milan.
Namun dari kelima logo tersebut, logo Lazio dan AC Milan digambarkan luruh seakan memberi arti bahwa bahwa kedua klub tersebut gagal finis di empat besar dan gagal lolos ke Liga Champions.
Baca Juga: Kasian, Jabatan Tangan Bek Juventus Ini DItolak Dua Model Cantik
"Champions League, I don't feel so good." pic.twitter.com/iQynpnxBcE
— AS Roma English (@ASRomaEN) May 20, 2018
As Roma memang telah memastikan tempatnya di Liga Champions musim depan bersama Juventus dan Napoli dari pekan-pekan sebelumnya.
Baca Juga: Jurgen Klopp Andalkan Trisula Liverpool Hadapi Real Madrid
chatwithamelia.xyz/Andiarsa Nata