chatwithamelia.xyz - Novian Yanti, atlet tarung derajat berhasil menyabet medali emas di PON XX Papua 2021. Ia pun mendapat bonus setelah menang.
Turun di kelas 50,1-54 kilogram, Novian Yanti yang mewakili Kalimantan Barat (Kalbar) menumbangkan wakil dariJawa Barat 2/1.
Atas torehan gemilang itu, Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kalimantan Barat memberikan apresiasi kepada Novian Yanti.
Baca Juga: AHHA PS Pati FC Baru Lakoni Tiga Laga, Perasaan Atta Halilintar Campur Aduk
Apresiasi tersebut berupa pemberian bonus uang senilai Ro 20 juta kepada yang bersangkutan. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Umum KONI Kalbar Barat H Fachrudin D Siregar.
"Kami memberikan apresiasi kepada atlet peraih medali emas dengan memberikan hadiah sebesar Rp 20 juta, hal itu selain untuk memotivasi atlet yang sedang berlaga di PON XX Papua, juga sekaligus sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas prestasi atlet Tarung Derajat yang telah mempersembahkan medali emas untuk masyarakat Kalbar," ujarnya dalam keterangan tertulis.
Dia menjelaskan, dari awal pertandingan Novian Yanti melakukan penyerangan baik melalui pukulan, maupun dengan tendangan sehingga membuat lawannya keteteran.
Baca Juga: Egy Maulana Vikri Cetak Gol di Timnas, Bos FK Senica Ikut Semringah
Pada ronde pertama petarung dari Jabar sempat mendapatkan hitungan dari wasit dan pada ronde kedua kembali petarung dari Jawa Barat mendapat hitungan.
"Dan alhamdulillah akhirnya Novian Yanti petarung dari Kalbar memperoleh kemenangan," ujarnya seperti dikutip dari Antara.
Baca Juga: Tak Mau Kalah dari Manchester United, Real Madrid Incar Aurelien Tchouameni