chatwithamelia.xyz - Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, memutuskan absen di Jerman Open 2022. Lantas, apa rencana selanjutnya?
Saat ditemui di acara penandatanganan perpanjangan sponsor atlet bulutangkis dunia di outlet Waroeng Steak Cibinong, Bogor, Selasa (15/02/2022), kedua pasangan ini mengungkap rencananya pada tahun 2022.
Hendra dan Ahsan mengatakan bahwa pada tahun ini akan fokus 12 pertandingan yang akan datang.
Baca Juga: Viral Foto Lawas Shin Tae-yong yang Lucu Banget, Berjoget Pakai Baju Gulat Ketat
“Fokus kejuaraan dunia, mungkin ada 10 sampai 12 pertandingan di tahun ini,” kata Hendra Ahsan saat menghadiri acara perpanjangan sponsor bersama Waroeng Steak.
Sebelumnya, keduanya sempat dikabarkan akan pensiun di tahun 2020, namun saat ini Hendra/Ahsan menegaskan akan terus bermain dan memberikan yang terbaik selama masih ada suport.
“Kalau masih ada yang suport pasti kita akan berikan yang terbaik,” ucapnya.
Baca Juga: Hasil BATC 2020: Tim Putri Indonesia Sukses Bungkam Hong Kong
“Selama masih kuat ya kita akan terus ya,” tambahnya.
Ahsan mengatakan bahwa dirinya pernah mendapatkan satu kalimat yang sangat memotivasi dari beberapa senior yang sudah lebih dulu memutuskan untun pensiun.
“Selama kamu masih kuat ya hajar aja karena waktu ga akan kembali” isi kutipan yang di utarakan Ahsan dan memotivasi dirinya untuk terus memberikan yang terbaik untuk Indonesia.
Baca Juga: PSIS Semarang Tahan Persib Bandung, Berikut Klasemen Terbaru Liga 1 2021/2022
Saat Hendra Ahsan ditanya terkait kegiatan selanjutnya setelah pensiun, mereka menjawab akan tetap berkegiatan yang berhubungan dengan bulu tangkis namun dari segi bisnis.
“Mungkin ga akan jauh jauh dari bulu tangkis berbisnis mungkin tapi belum kepikiran,” pungkasnya.
(Suara.com/Arief Apriadi)
Baca Juga: Manchester United Hajar 10 Pemain Brighton, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris