chatwithamelia.xyz - Hasil BWF World Tour Finals 2022, ganda putri Indonesia Apriyani Rahayi/Siti Fadia Silva Ramadanti berhasil mengalahkan pasangan Malaysia Pearly Tan/Thinaah Muralitharan pada laga Grup B.
Apriyani/Fadia menang dalam dua set langsung 23-21, 21-19 pada pertandingan pertama Grup B BWF World Tour Finals 2022 yang berlangsung di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand pada Rabu (7/12/2022).
Wakil Indonesia mengamankan empat poin beruntun di awal laga, sebelum disalip pasangan Malaysia di interval set pertama 8-11. Usai interval, pertandingan kian berjalan alot, saling serang terjadi hingga mereka memiliki skor sama 20-20.
Berkat kegigihan Apriyani/Fadia, keduanya berhasil mengunci kemenangan dengan skor 23-21 di set pertama.
Di set kedua, Tan/Thinaah langsung mengemas dua poin, sebelum Apriyani/Fadia membalikkan keunggulan menjadi 11-9 saat interval.
Apriyani/Fadia berhasil keluar dari situasi sulit ketika meladeni permainan Tan/Thinaah. Keduanya menutup set kedua dengan skor 21-19.
Ini menjadi kemenangan kedua Apriyani/Fadia saat berhadapan dengan Tan/Thinaah. Sebelumnya, ganda putri ranking 14 dunia itu berhasil mengalahkan duo Malaysia di semifinal Indonesia Masters 2022.
Adapun di BWF World Tour Finals 2022, Apriyani/Fadia tergabung dalam grup B bersama Zhang Shu Xian/Zheng Yu (China), Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (China) dan Pearly Tan/Thiaan Muralitharan (Malaysia).