chatwithamelia.xyz - Liverpool kembali mencatatkan tren positif menghadapi Porto setelah mampu memetik kemenangan pada leg pertama babak perempat final Liga Champions. Ini 5 fakta tak terbantahkan usai Liverpool taklukkan Porto di Anfield, Rabu (10/4/2019) dini hari WIB.
Duel Liverpool vs Porto di Anfield, tuan rumah berhasil memetik kemenangan 2-0. Roberto Firmino menjadi bintang kemenangan Liverpool setelah mencetak satu gol dan satu assist di pertandingan tersebut.
Naby Keita membuka kemenangan Liverpool memanfaatkan umpan Firmino saat laga baru berjalan lima menit. Firmino akhirnya melengkapi kemenangan Liverpool menjadi 2-0 lewat golnya di menit ke-26.
Baca Juga: Sergio Busquets Minta Timnya Waspadai Serangan Balik Man United
Kemenangan ini membuat Liverpool memperpanjang catatan tidak terkalahkan mereka di semua kompetisi Eropa menjadi 21 pertandingan. The Reds juga mencatat 12 clean sheets dalam capaian tersebut, dan hanya kemasukan lima gol
Berikut 5 fakta menarik lainnya dari kemenangan Liverpool atas Porto di Anfield seperti yang dihimpun dari Opta
1. Porto tidak pernah menang dalam laga tandangnya menghadapi klub Inggris dalam 20 kali penampilannya di semua kompetisi Eropa (Seri 3, Kalah 17).
2. Ini adalah kemenangan ke-400 Jurgen Klopp sebagai manajer di semua kompetisi klub, 111 di antaranya bersama Liverpool (180 bersama Borussia Dortmund, 109 dengan FSV Mainz 05).
Baca Juga: UN Selesai, Lalu Muhammad Zohri Optimis Lulus
3. Porto berhasil memenangkan hanya satu dari 19 pertandingan tandang mereka di fase gugur Liga Champions (Seri 6, Kalah 11 ). Musim ini mereka kalah dari Roma dan Liverpool.
4. Naby Keita telah mencetak dua gol dalam dua pertandingan terakhirnya untuk Liverpool di semua kompetisi, setelah tidak mencetak gol dalam 27 penampilan pertamanya untuk klub sebelumnya.
5. Sejak awal musim lalu, hanya Cristiano Ronaldo (24) yang terlibat langsung dalam lebih banyak gol di Liga Champions daripada Roberto Firmino dari Liverpool (21 - 13 gol, 8 assist).
Baca Juga: Hadapi Barcelona, Solskjaer Cemaskan Kehadiran Lionel Messi