chatwithamelia.xyz - Babak 16 besar Euro 2020 semakin dekat. Kini, dua tim dari Grup D, yakni Inggris dan Kroasia menambahkan daftar tim yang berhasil memastikan melaju ke babak selanjutnya setelah melakoni matchday terakhir pada Rabu (23/6/2021).
Timnas Inggris lolos ke babak 16 besar dengan status pemuncak klasemen Grup D usai mengalahkan Republik Ceko dengan skor tipis 1-0 di Stadion Wembley, London.
semata wayang tim Tiga Singa dicetak Raheem Sterling yang memanfaatkan umpan terukur gelandang Aston Villa Jack Grealish pada menit ke-12.
Baca Juga: Jadwal Euro 2020 Malam Ini: Ada Republik Ceko Vs Inggris
Kemenangan itu membuat Timnas Inggris mengoleksi tujuh poin. Mereka menggusur posisi Republik Ceko untuk menguasai puncak klasemen.
Sementara di laga lain, Kroasia berhasil mengalahkan Skotlandia dengan skor 3-1 di Hampden Park, Glasgow.
Mereka menang 3-1 berkat gol dari Nikola Vlasic (17'), Luka Modric (62'), dan Ivan Perisic (77'), dan cuma kebobolan oleh Callum McGregor pada menit ke-42.
Baca Juga: Patrik Schick Yakin Ceko Tumbangkan Inggris: Hasil Imbang Tak Cukup
Hasil itu membuat Korasia lolos ke babak 16 besar sebagai runner-up Grup D dengan koleksi empat poin atau terpaut tiga poin dari Timnas Inggris.
Berikut daftar sementara tim yang lolos ke babak 16 besar Euro 2020:
1. Italia (juara Grup A)
2. Belgia (juara Grup B)
3. Belanda (juaraGrup C)
4. Wales (runner-up Grup A)
5. Denmark (runner-up Grup B)
6. Austria (runner-up Grup C)
7. Inggris (juara Grup D)
8. Kroasia (runner-up Grup D)
Baca Juga: Dewa United Mundur dari Piala Wali Kota Solo, Ini Alasannya