Termasuk Braithwaite, 8 Pesepak Bola yang Dipanggil Lord oleh Fansnya

Braithwaite tak sendiri dalam daftar 'lord' di dunia sepak bola. Simak daftar lengkapnya berikut

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Selasa, 24 Agustus 2021 | 15:15 WIB
Penyerang Barcelona Martin Braithwaite melakukan selebrasi usai cetak gol kedua dalam pertandingan Liga Spanyol lawan Real Sociedad di Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 16 Agustus 2021. ANTARA/AFP/JOSEP LAGO

Penyerang Barcelona Martin Braithwaite melakukan selebrasi usai cetak gol kedua dalam pertandingan Liga Spanyol lawan Real Sociedad di Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 16 Agustus 2021. ANTARA/AFP/JOSEP LAGO

chatwithamelia.xyz - JulukanLord’ kini telah menjadi sebutan yang awam di sepak bola. Biasanya, julukan ini diberikan kepada pemain yang bermain angin-anginan.

Entah siapa yang memulai dan siapa pemain pertama yang mendapat julukan ‘Lord’ tersebut. Namun nyatanya, julukan ini mulai disematkan pecinta sepak bola untuk pemain-pemain tertentu.

Selain pemain yang penampilannya angin-anginan, julukan ‘Lord’ juga mengarah ke pemain yang penampilannya tak selaras dengan mulut besarnya.

Baca Juga: Usai Tak Acuh dengan Afghanistan, Khabib Nurmagomedov Minta Maaf

Di dunia sepak bola ini, setidaknya ada 8 pemain yang mendapat julukan ‘Lord’ karena dua faktor yang telah dikemukakan sebelumnya.

Lantas, siapa sajakah 8 pemain tersebut?

1. Nicklas Bendtner

Baca Juga: West Ham di Puncak, Berikut Klasemen Terbaru Liga Inggris

Nicklas Bendtner meraykan golnya kegawang Hull City saat masih bermain bersama Arsenal (Glyn Kirk/AFP)
Nicklas Bendtner meraykan golnya kegawang Hull City saat masih bermain bersama Arsenal (Glyn Kirk/AFP)

Pemain pertama yang diduga ‘Lord’ oleh pecinta sepak bola adalah Nicklas Bendtner. Julukan itu ia dapatkan kala membela Arsenal dan tim-tim papan atas lainnya.

Julukan ini didapatkan karena sikapnya yang jumawa. Namun secara permainan, kualitasnya di bawah rata-rata rekan setim atau lawan-lawannya.

2. Martin Braithwaite

Baca Juga: Sevilla Duduk Manis di Pucuk, Berikut Klasemen Terbaru Liga Spanyol

Penyerang Barcelona Martin Braithwaite melakukan selebrasi usai cetak gol kedua dalam pertandingan Liga Spanyol lawan Real Sociedad di Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 16 Agustus 2021. ANTARA/AFP/JOSEP LAGO
Penyerang Barcelona Martin Braithwaite melakukan selebrasi usai cetak gol kedua dalam pertandingan Liga Spanyol lawan Real Sociedad di Camp Nou, Barcelona, Spanyol pada 16 Agustus 2021. ANTARA/AFP/JOSEP LAGO

Teranyar ada nama penyerang Barcelona, Martin Braithwaite. Ia mendapat julukan ‘Lord’ karena penampilannya yang angin-anginan.

Selain itu, julukan tersebut ia dapatkan kala dilaporkan meminta nomor punggung 10 Lionel Messi saat pemain berjuluk La Pulga ini ingin meninggalkan Barcelona pada 2020.

3. Dejan Lovren

Baca Juga: Liverpool Resmi Lepas Xherdan Shaqiri ke Klub Ini

Dejan Lovren doakan Liverpool. (Instagram/@dejanlovren06).
Dejan Lovren doakan Liverpool. (Instagram/@dejanlovren06).

Sama seperti Nicklas Bendtner, Dejan Lovren juga mendapat julukan ‘Lord’ karena mulut besarnya yang tak selaras dengan penampilannya di atas lapangan.

Pada Piala Dunia 2018 lalu, mantan bek Liverpool ini dengan lantang menyebut dirinya adalah bek terbaik atau salah satu bek terbaik di dunia usai membawa Kroasia ke final.

Sayangnya, perkataan itu tak mampu ia buktikan karena ia kalah tiga kali di final bersama Liverpool dan Kroasia

4. Zlatan Ibrahimovic

Selebrasi Zlatan Ibrahimovic usai mencetak gol ke gawang Inter Milan. (MARCO BERTORELLO / AFP)
Selebrasi Zlatan Ibrahimovic usai mencetak gol ke gawang Inter Milan. (MARCO BERTORELLO / AFP)

Berbeda dengan tiga pemain di atas, Zlatan Ibrahimovic mendapat julukan ‘Lord’ karena rasa percaya dirinya yang tinggi.

Kepercayaan dirinya yang terlalu tinggi ini membuatnya menjadi bahan pembicaraan pecinta sepak bola dan olok-olok.

Olok-olok diterima oleh Ibrahimovic karena sepanjang kariernya ia belum pernah memenangkan Liga Champions meski kerap bergonta-ganti klub besar.

5. Kepa Arrizabalaga

Ekspresi kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga saat berhasil menggagalkan tendangan Leroy Sane pada 24 Februari 2019 (Glyn Kirk/AFP)
Ekspresi kiper Chelsea, Kepa Arrizabalaga saat berhasil menggagalkan tendangan Leroy Sane pada 24 Februari 2019 (Glyn Kirk/AFP)

Di posisi kiper ada nama Kepa Arrizabalaga yang mendapat julukan ‘Lord’ karena penampilan buruknya bersama Chelsea.

Ironisnya, Kepa merupakan kiper termahal di muka bumi saat ini. Jadi, karena statusnya dan penampilannya itulah ia mendapat julukan tersebut.

6. Jesse Lingard

Jesse Lingard (kanan) memperkuat West Ham United dengan status pinjaman dari Manchester United musim lalu. [JUSTIN TALLIS / POOL / AFP]
Jesse Lingard (kanan) memperkuat West Ham United dengan status pinjaman dari Manchester United musim lalu. [JUSTIN TALLIS / POOL / AFP]

Jesse Lingard pun tak luput dari julukan ‘Lord’. Sematan itu didapatkannya karena penampilan inkonsistensinya bersama Manchester United.

Karena inkonsistensinya itu, ia bahkan pernah tak dimainkan hampir separuh musim dan dipinjamkan ke West Ham United yang membuatnya menemukan performanya kembali.

7. Harry Maguire

Aksi bek Manchester United, Harry Maguire saat melawan Wolverhampton Wanderers pada Selasa (20/8/2019) dinihari WIB. (PAUL ELLIS / AFP)
Aksi bek Manchester United, Harry Maguire saat melawan Wolverhampton Wanderers pada Selasa (20/8/2019) dinihari WIB. (PAUL ELLIS / AFP)

Manchester United tak hanya menyumbang Jesse Lingard sebagai ‘Lord’, melainkan juga bek dan kapten mereka, Harry Maguire.

Berstatus bek termahal dunia, Maguire tampil angin-anginan. Permainannya pun cenderung kasar dan terbilang kerap melakukan blunder konyol.

8. Loris Karius

Kiper Besiktas, Loris Karius (twitter/besiktas)
Kiper Besiktas, Loris Karius (twitter/besiktas)

Kepa ternyata tak sendiri. Kiper lain yang mendapatkan julukan ‘Lord’ jauh sebelum dirinya adalah Loris Karius.

Karius mulai mendapat julukan ‘Lord’ karena penampilan buruknya di final Liga Champions 2017/18. Ia tercatat melakukan blunder fatal yang membuat Liverpool gagal memenangkan Liga Champions musim itu.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Anak sekecil itu sudah cetak gol di Euro 2024

boladunia | 10:54 WIB

Venezia bakal jumpa Lazio di Serie A musim 2024/2025.

boladunia | 16:15 WIB

Inilah jadwal perempatfinal Euro 2024

boladunia | 06:42 WIB

Catat jadwal babak 16 besar Euro 2024

boladunia | 10:15 WIB

Teka-teki masa depan Thom Haye dibongkar media Belanda.

boladunia | 19:00 WIB

Gelandang Leverkusen yang sukses meraih gelar Bundesliga dan Piala Jerman, Granit Xhaka sangat berharap bisa membawa kemenangan untuk Swiss dalam laga Grup A melawan Hongaria pada Sabtu malam di Cologne Stadium.

boladunia | 08:47 WIB

Jerman tampil luar biasa, membuat Skotlandia menjadi korban pertama dengan kekalahan telak 1-5 pada pertandingan pembuka Euro 2024 Grup A di Stadion Allianz Arena, Muenchen, Sabtu dini hari WIB.

boladunia | 08:08 WIB

Tiga negara yang memastikan diri lolos ke babak final Euro 2024, yakni Georgia, Ukraina, dan Polandia akan terbang ke Jerman, yang menjadi tuan rumah Euro 2024.

boladunia | 15:18 WIB

Pertandingan Vietnam vs Indonesia akan berlangsung di Stadion My Dinh, Hanoi pada Selasa, (26/3/2024) pukul 19.00 WIB.

boladunia | 20:26 WIB

Deretan laga besar akan tersaji dalam Euro 2024 yang tak lama lagi akan digelar di Benua Biru. Jelang pertarungan bergengsi antar-negara di Eropa ini, ada sejumlah fakta menarik yang layak untuk dikupas.

boladunia | 09:15 WIB

Barcelona terjepit. Klub Catalan itu sudah disebut miskin oleh pemain incarannya. Pengaturan transfer menjadi lebih lancar ketika klub memiliki sumber daya finansial yang pas-pasan.

boladunia | 22:17 WIB

Liverpool memiliki kesempatan besar dalam mencari pengganti Juergen Klopp yang akan segera meninggalkan klub.Xabi Alonso, yang saat itu menjadi pelatih Bayer Leverkusen, pernah menjadi pilihan utama Liverpool.

boladunia | 21:58 WIB

Hasil undian untuk semifinal Piala FA diumumkan sekitar dua puluh lima menit setelah pertandingan Man United vs Liverpool di Old Trafford berakhir pada hari Minggu, tanggal 17 Maret 2024.

boladunia | 20:52 WIB

Striker AC Milan, Olivier Giroud dikabarkan akan merapat ke klub sepakbola asal Amerika Serikat. Saat ini disebutkan jika sang pemain sedang dalam tahap pembicaraan dengan LAFC di Amerika Serikat.

boladunia | 00:05 WIB

Di pertandingan melawan Hellas Verona pada pekan ke-29 Liga Italia, Pulisic mencetak gol penting yang mencatat sejarah bagi klub.

boladunia | 15:00 WIB

Gelaran drawing Europa Conference League 2023/2024 dilakukan di Nyon, Swiss pada Jumat, 15 Maret 2024. Dalam undian ada empat laga akan digelar pada delapan besar.

boladunia | 21:19 WIB

Detik-detik menegangkan terjadi ketika VAR melakukan tinjauan intensif untuk memastikan keabsahan gol tersebut, menciptakan ketegangan dan euforia di seluruh stadion.

boladunia | 07:00 WIB

Dalam pertandingan tersebut, Simone Inzaghi's squad mencetak gol melalui kontribusi Mateo Darmian, Lautaro Martinez, Federico Dimarco, dan Davide Frattesi, mengumpulkan total 69 poin, unggul 12 poin dari Juventus yang menempati posisi kedua dengan 57

boladunia | 06:15 WIB
Tampilkan lebih banyak