chatwithamelia.xyz - Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023. Turnamen ini bakal dijadikan ajang balas dendam Korea Selatan terhadap Jepang atas kekalahan di final Piala Asia U-17.
Korea Selatan dan Jepang bertemu di final Piala Asia U-17 2023. Hasilnya tim Samurai Biru Muda berhasil menang telak dengan skor 3-0.
Kegagalan Korea ini kemudian direspons oleh sang pelatih, Byun Sung Hwan. Ia menegaskan bakal balas dendam ke Jepang serta berharap anak asuhnya bertemu kembali dengan tim Samurai Biru di Piala Dunia U-17 2023.
Baca Juga: Prediksi Persija Jakarta vs PSM Makassar di BRI Liga 1 2023 Malam Ini
"Saya punya beberapa keraguan saat datang ke turnamen ini, tapi para pemain membuktikan betapa bagusnya mereka," ucap Byun Sung Hwan dikutip dari lama resmi AFC, Senin (3/7/2023).
"Hasil malam ini (final Piala Asia U-17) ada pada saya dan saya akan bekerja keras untuk memastikan kami tidak hanya siap untuk Piala Dunia U-17 (Indonesia), tapi juga untuk bertemu Jepang. Saya berharap kami bisa bertemu mereka karena saya ingin balas dendam atas kekalahan malam ini," tegasnya.
Sementara itu, di Piala Dunia U-17 2023, Asia punya lima wakil. Indonesia sebagai tuan rumah lolos dengan otomatis.
Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 2023/2024 Hari Ini: Ada Big Match Persija Jakarta vs PSM Makassar
Empat lainnya adalah Jepang, Korea Selatan, Iran, dan Uzbekistan yang lolos dari jalur kualifikasi usai menembus semifinal Piala Asia U-17 2023.