chatwithamelia.xyz - Timnas Indonesia yang dilatih oleh Shin Tae-yong dijadwalkan akan menghadapi Irak di pertandingan perdana Kualifikasi Piala Dunia ronde kedua pada Kamis (16/11) malam.
Jelang laga keduanya, Tiket pertandingan antara Irak melawan Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sudah terjual habis.
65 ribu penonton bakal memenuhi Stadion Internasional Basra untuk menyaksikan pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Irak.
"Dari pertandingan Indonesia kita mulai ke piala dunia 2026, Stadion Basra akan ditutup dengan 65 ribu penonton," tulis iraqifootballgalery.
Tak hanya sekedar memenuhi stadion, Suporter Irak bakal meneror Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
Melalui kementerian pemuda dan olahraga atau Kemenpora Irak, setiap Suporter Irak yang datang ke stadion bakal dibekali bendera untuk dikibarkan.
Tentu, hal ini akan menjadi tekanan tersendiri bagi Timnas Indonesia yang dilatih oleh Shin Tae-yong saat berlaga pada pertandingan nanti.
"Kementerian Pemuda dan Olahraga akan mendistribusikan bendera di gerbang stadion dan semua orang akan mengambil bendera dan mendorong dengan kuat," tambah akun tersebut.
Sehingga, para pemain Timnas Indonesia diharapkan dapat mengatasi tekanan yang diberikan oleh para suporter Timnas Irak nanti dan bisa mencuri poin di kandang mereka.