chatwithamelia.xyz - Asian Games 2018 cabor sepak bola putra telah memasuki menyelesaikan babak penyisihan. Sebanyak 16 tim telah memastikan diri lolos ke babak 16 besar, Timnas Indonesia U-23 salah satunya.
Skuat Garuda lolos sebagai juara Grup A setelah menumbangkan Hong Kong dengan skor meyakinkan 3-1 pada laga terakkhir penyisihan grup di Stadion Patriot Candrabhaga, Senin (20/8/2018).
Hasil tersebut membuat Indonesia akan bersua Uni Emirat Arab (UEA) di babak 16 besar Asian Games 2018. Kendati UEA adalah negara yang kuat, apa yang didapat pasukan Luis Milla masih bisa dibilang beruntung dibandingkan harus menghadapi Cina atau Uzbekistan andai kalah pada laga terakhir Grup A.
Baca Juga: Debut Bersama Sevilla di La Liga, Andre Silva Cetak Hat-trick
Pertandingan Indonesia kontra UEA nantinya bakal digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jumat (24/8/2018) 16:00 WIB.
Sementara nasib sial harus dihadapi Hong Kong. Usai dipukul mundur oleh Hansamu Yama cs, Hong Kong yang lolos ke babak ke 16 besar dengan status peringkat tiga terbaik harus bersua Uzbekistan, tim yang notabene juara Piala Asia U-23 2017.
Uzbekistan tampil di Asian Games 2018 dengan sangat meyakinkan. Mereka lolos dari Grup B dengan poin sempurna, mencetak 10 gol dan tanpa kebobolan satu gol pun.
Baca Juga: Pemain Tottenham Hotspur Ini Akhirnya Cetak Gol
Selain Indonesia dan Hong Kong, 14 slot lainnya diisi oleh tim dari lima juara grup lainnya, enam tim peringkat kedua grup, dan peringkat tiga terbaik.
Babak 16 besar cabang sepak bola putra Asian Games 2018 dijadwalkan berlangsung pada 23 dan 24 Agustus 2018 di Stadion Patriot Candrabhaga (Bekasi) dan Wibawa Mukti (Cikarang).
Berikut adalah jadwal babak 16 besar Asian Games 2018:
Baca Juga: Usai Lawan Arsenal, Maurizio Sarri Rencanakan Berhenti Merokok
Kamis, 23 Agustus 2018
Palestina vs Suriah (1) 23/8/2018 - 16:00 WIB - Stadion Patriot Candrabhaga
Uzbekistan vs Hong Kong (3) 23/8/2018 - 23/8/2018 - 16:00 WIB - Stadion Wibawa Mukti
Vietnam vs Bahrain (2) 23/8/2018 - 19:30 WIB - Stadion Patriot Candrabhaga
Iran vs Korea Selatan (4) 23/8/2018 - 19:30 WIB - Stadion Wibawa Mukti
Jumat, 24 Agustus 2018
Baca Juga: Atletico Madrid Imbang, Ini Hasil La Liga Pekan Pertama
China vs Arab Saudi (5) 24/8/2018 - 16:00 WIB - Stadion Patriot Candrabhaga
Indonesia vs Uni Emirat Arab (7) 24/8/2018 - 16:00 WIB - Stadion Wibawa Mukti
Malaysia vs Jepang (6) 24/8/2018 - 19:30 WIB - Stadion Patriot Candrabhaga
Bangladesh vs Korea Utara (4) 24/8/2018 - 19:30 WIB - Stadion Wibawa Mukti
Babak delapan besar
Minggu, 26 Agustus 2018
Pemenang 1 vs Pemenang 2 (X1)
Pemenang 3 vs Pemenang 4 (X2)
Senin, 27 Agustus 2018
Pemenang 5 vs Pemenang 6 (Y1)
Pemenang 7 vs Pemenang 8 (Y2)
Semifinal
Rabu, 29 September 2018
Pemenang X1 vs Pemenang X2
Pemenang Y1 vs Pemenang Y2
Final dan perebutan tempat ketiga
Sabtu, 1 September 2018