Sebut Juara Liga 1 Sudah Diatur, Persija Tuntut Vigit Waluyo Minta Maaf

Manajemen Persija akan membawa masalah ini ke jalur hukum jika Vigit tidak meminta maaf dan mengklarifikasi pernyataannya.

Angga Roni Priambodo | Andiarsa Nata | chatwithamelia.xyz
Sabtu, 26 Januari 2019 | 11:45 WIB
Chief Operations Officer (COO) Perija Jakarta, M. Rafil Perdana (tengah) [Sumber: Persija.id]

Chief Operations Officer (COO) Perija Jakarta, M. Rafil Perdana (tengah) [Sumber: Persija.id]

chatwithamelia.xyz - Persija Jakarta mengambil langkah tegas atas pernyataan Vigit Waluyo yang menyebut juara Liga 1 musim 2018 sudah diatur. Manajemen Persija pun akan membawa masalah ini ke jalur hukum jika Vigit tidak meminta maaf dan mengklarifikasi pernyataannya tersebut.

Vigit Waluyo mengeluarkan pernyataan menghebohkan kepada Satgas Anti Mafia Bola saat pemeriksaannya terkait dugaan pengaturan skor di liga Indonesia. Vigit mengatakan bahwa juara Liga 1 dan Liga 2 musim 2018 bisa saja sudah diatur

"Ya bisa jadi mereka juara itu sudah disetting karena sesuai dengan yang saya sebutkan, siapa yang main di awal dan di akhir," terang Vigit Waluyo dikutip dari Beritajatim.com.

Baca Juga: Thierry Henry Resmi Dipecat, AS Monaco Tunjuk Kembali Leonardo Jardim

Pernyataan Vigit itu pun akhirnya membuat Persija Jakarta geram. Melalui Chief Operations Officer (COO) klub, M. Rafil Perdana, ia menyatakan pernyataan Vigit itu tidak benar adanya. Pernyataan itu sekaligus melukai hati para pemain Perijsa dan The Jakmania yang telah berjuang.

"Apa yang dikatakan saudara Vigit Waluyo jelas-jelas telah melukai hati para pemain Persija Jakarta dan the Jakmania yang sepanjang musim 2018 telah mencurahkan segenap tenaga dan energinya untuk bekerja keras dalam memenangkan pertandingan demi pertandingan" bunyi pernyataan Rafil Perdana seperti yang dilansir dari persija.id.

"Khususnya untuk the Jakmania, mereka bahkan rela mengeluarkan effort yang lebih karena pada Musim 2018, Persija jarang sekali bermain di Jakarta sebagai tuan rumah. Kami, justru lebih banyak bermain di luar Jakarta meski berstatus sebagai tuan rumah," sambungnya.

Baca Juga: Solskjaer Bocorkan Ada Peran Ronaldo & Rooney dalam Kalahkan Arsenal

Atas pernyataan yang dilontarkan oleh Vigit Waluyo, Persija langsung mengambil sikap tegas dengan meminta pria asal Sidoarjo itu untuk meminta maaf sekaligus mengklarifikasi pernyataannya.

Kuasa hukum Persija, Malik Bawazier mengatakan jika Vigit Waluyo tidak memenuhi permintaan tim Macan Kemayoran, Vigit bisa dituntut dengan undang-undang ITE karena pernyataan fitnah dan pencemaran nama baik.

"Maka untuk itu apabila dalam waktu dekat tidak ada permohonan maaf dan sekaligus koreksi dari saudara VW atas pernyataannya yang sama sekali tidak berdasar hukum tersebut maka Persija tentunya akan mereservir hak hukumnya untuk membuat langkah hukum yang tegas baik secara Pidana maupun Perdata terhadap diri saudara VW," ujar Malik Bawazier dalam pernyataannya dikutip dari Beritajatim.com.

Baca Juga: Lionel Messi Ikut Meminta Pencarian Emiliano Sala Untuk Dilanjutkan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak