Rans Cilegon FC Tambah Amunisi, Eks Persib Muhammad Agung Pribadi Merapat

Muhammad Agung Pribadiuntuk mengarungi babak delapan besar Liga 2

Husna Rahmayunita | chatwithamelia.xyz
Senin, 13 Desember 2021 | 17:45 WIB
Muhammad Agung Pribadi, gabung Rans Cilegon FC. (Instagram/@m.agungpribadi, novannavon)

Muhammad Agung Pribadi, gabung Rans Cilegon FC. (Instagram/@m.agungpribadi, novannavon)

chatwithamelia.xyz - Eks Persib Bandung, Muhammad Agung Pribadi resmi bergabung ke Rans Cilegon FC yang masih berjuang di Liga 2 2021/2022.

Klub besutan Raffi Ahmad tersebut, memboyong Muhammad Agung Pribadi yang sebelumnya memperkuat PSKC Cimahi. Pemain tersebut dinilai sudah berpengalaman di Liga Indonesia.

Ia diboyong sebagai tambahan amunisi  untuk mengarungi babak delapan besar Liga 2 yang rencananya digelar pada 15-23 Desember 2021.

Baca Juga: Momen Gemas Pebulu Tangkis Thailand Melepas Rindu dengan Anak Marcus Gideon

Kedatangan Muhammad Agung Pribadi diumumkan melaui sebuah unggahan dari Instagram resmi Rans Cilegon FC, @rans.cilegonf.official, Senin (13/12/2021).

Dalam unggahan tersebut, akun Instagram Rans Cilegon FC turut memaparkan sekilas tentang prestasi yang pernah diraih oleh Muhammad Agung Pribadi, termasuk saat ia menjadi kampiun Liga Super Indonesia pada 2014 lalu bersama Persib Bandung.


"Kita kedatangan 1 pemain Defensive Midfielder berpengalaman yang sudah melanglang buana di Liga Indonesia," tulis Rans Cilegon FC lewat Instagram. 

Baca Juga: Panas! Federasi Malaysia Tuduh Vietnam Lakukan Propaganda lewat Media

"Sekilas tentang prestasi Agung, ia merupakan pemain muda yang turut merasakan empat gelar bersama Persib: Piala Haornas, Piala Soeratin, Juara ISL U-21 2009 dan Juara ISL 2014. Empat trofi, mulai dari dari usia dini, remaja, junior, hingga level senior, pernah dirasakannya.

"Kedatangan M Agung Pribadi diharapkan bisa menambah kekuatan lini belakang RANS CFC, terutama dalam menghadapi babak 8 besar Liga 2." 

Muhammad Agung Pribadi merupakan pemain berusia 32 tahun yang sudah cukup lama malang melintang di persepakbolaan Indonesia dengan bergabung dari Persib Junior ke Senior pada 2010 silam.

Baca Juga: Deretan Pelatih Top yang Belum Pernah Dipecat, Nomor 5 Peraih 3 Gelar UCL

Ia  turut menjadi bagian dari tim Persib Bandung dalam meraih gelar juara Liga Super Indonesia 2014 meski ia tidak bermain pada partai final.

Setelah meraih kesuksesan di Persib, Muhammad Agung Pribadi hijrah ke Persela Lamongan secara permanen pada musim 2018, dan pada 2019 dilepas ke Sulut United.

Setelah hanya beberapa bulan membela Sulut United, Agung Pribadi pindah ke PSIM Yogyakarta selama kurang lebih satu tahun sebelum akhirnya membela PSKC Cimahi pada babak penyisihan Liga 2 musim ini, demikian dimuat Antara.

Baca Juga: Perhatian, Intip Momen Shin Tae-yong Balutkan Perban ke Kaki Pratama Arhan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak