Gol Elkan Baggott di Timnas Dapat Tepuk Tangan dari Pemain Didikan Arsenal

Mantan pemain didikan takjub dengan gol debut Elkan Baggott di timnas Indonesia.

Rauhanda Riyantama | Arif Budi Setyanto | chatwithamelia.xyz
Senin, 20 Desember 2021 | 16:45 WIB
Gol debut Elkan Baggott di timnas Indonesia yang dicetak ke gawang Malaysia di Piala AFF 2020. (Dok. Piala AFF)

Gol debut Elkan Baggott di timnas Indonesia yang dicetak ke gawang Malaysia di Piala AFF 2020. (Dok. Piala AFF)

chatwithamelia.xyz - Elkan Baggott mendapatkan pujian dari eks pemain didikan Arsenal, Mark McGuinness, usai mencetak gol debut di timnas Indonesia.

Sebagaimana diketahui, timnas Indonesia menang telak 4-1 atas Malaysia di laga pamungkas Grup B Piala AFF 2020. Elkan Baggott mencetak gol keempat bagi timnas untuk mengunci kemenangan.

Pemain 19 tahun tersebut menyundul bola ke gawang Malaysia usai mendapatkan umpan matang dari Evan Dimas. Meski diapit dua orang dan melawan Khairul Fahmi yang keluar dari sarangnya, lompatan Elkan tak terjangkau lawan sehingga memudahkannya mendorong bola.

Baca Juga: Beda Nasib Robertson dan Harry Kane yang Sama-sama Lancarkan Tekel Keras

Elkan Baggott pun membagikan momen gol debutnya di timnas Indonesia di akun Instagramnya pada Senin (20/11/2021).

"Malam yang luar biasa! lolos ke semifinal," tulis Elkan di keterangan postingannya.

Sontak postingan tersebut mendapatkan beragam pujian dari rekan-rekannya di timnas Indonesia. Bukan hanya itu, mantan didikan Arsenal juga memberi pujian.

Baca Juga: Nasib Apes Joshua Kimmich karena Tolak Vaksin, Kini Kena Masalah Paru-Paru

Elkan Baggott dapat tepuk tangan oleh eks didikan Arsenal. (Instagram/elkanbaggott)
Elkan Baggott dapat tepuk tangan oleh eks didikan Arsenal. (Instagram/elkanbaggott)

Pemain bernama Mark McGuinness terlihat mengomentari postingan Elkan Baggott dengan singkat menggunakan emoji tepuk tangan.

Nah, Mark McGuinness adalah sosok pemain yang pernah menimba ilmu di akademi Arsenal. Dia sempat tembus ke skuat U-23.

Melansir dari laman Transfermarkt, McGuinness juga sempat dipinjamkan ke Ipswich Town pada 2020 lalu. Hal itu membuatnya kenal dengan Elkan Baggott.

Baca Juga: Maria Ferrieri Caputi, Wasit Wanita Pertama yang Pimpin Laga Klub Serie A

Mark McGuinness sendiri menyudahi peminjamannya di Ipswich Town pada 2021, kemudian pemain berusia 20 tahun ini hengkang ke Cardiff City.

Sejauh musim ini, McGuinness sudah bermain dalam 14 pertandingan serta mencetak tiga gol bersama Cardiff di divisi Championship, kasta kedua Liga Inggris.

Terlepas dari itu, timnas Indonesia memuncaki Grup B Piala AFF 2020 usai menang 4-1 dari Malaysia. Hal ini membuat anak asuh Shin Tae-yong bakal berjumpa Singapura di semifinal.

Baca Juga: Dejan Antonic Resmi Berpisah dengan PSS, Fans Ucapkan Rasa Syukur

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak