chatwithamelia.xyz - Gareth Bale membuat kejutan. Bintang Timnas Wales dan Real Madrid ini ingin memutuskan pensiun.
Namun, ada sejumlah syarat yang mendorongnya untuk pensiun. Paling utama, jika negaranya tak lolos ke Piala Dunia 2022, eks Tottenham Hotspur ini akan gantung sepatu.
Sejatinya, ada sejumlah fakta lainnya yang membikin Bale ingin pensiun lebih cepat. Berikut ulasan singkatnya:
Baca Juga: Coutinho Sudah, 4 Gelandang Ini Harus Cari Klub Baru demi Selamatkan Karier
1. Situasi Rumit
Saat ini, Timnas Wales tengah dalam situasi sulit. Bale dan rekan-rekannya mesti menjalani babak play-off untuk mengamankan tiket ke Qatar.
2. Bale Kerap Cedera
Baca Juga: Meriah, Daftar Bintang Liga Inggris yang Tampil di Piala Afrika 2021
Sepanjang musim lalu, Bale sudah dihantam badai cedera. Terakhir kali ia membela El Real terjadi pada 28 Agustus 2021.
Sudah sembuh dari cedera, Bale kembali mengalami cedera saat membela Timnas Wales. Apes buat dia, Bale kudu menepi lagi.
3. Tak Dapat Menit Bermain Lagi di Madrid
Baca Juga: RRQ Vivi Pamer Video Peluk Manja Tangan Cowok, Netizen: Fix Dewangga!
Jika Anda jarang melihat Bale di pos sayap Madrid itu wajar. Selain cedera, Bale juga sudah mulai terpinggirkan.
Kendati sempat sukses bersama Carlo Ancelotti meraih Liga Champions, tapi bulan madu keduanya tak berjalan mulus musim ini.
4. Kontrak dengan Madrid Segera Habis
Baca Juga: RRQ Vivi Terciduk Pakai Jersey Alfeandra Dewangga saat Live, Resmi Pacaran?
Musim panas 2022 adalah waktu terakhir Bale di Madrid. Sejauh ini tak ada tanda-tanda manajemen El Real dan Bale mengadakan pembicaraan.
Oleh karenanya, Bale diyakini juga sudah bermain setengah hati. Hal ini sempat disampaikan oleh sejumlah media di Spanyol dan Inggris.