chatwithamelia.xyz - Suporter diperbolehkan menonton langsung perayaan juara Bali United, sebagaimana yang disampaikan oleh Gubernur Bali I Wayan Koster.
Bali United sudah menyegel gelar juara Liga 1 2021/2022. Tetapi, mesti menjalani laga pamungkas melawan Persik Kediri, Kamis (31/3/2022).
Pertandingan tersebut rencananya digela di Stadion Kapten Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar dan boleh dihadiri oleh para suporter.
Baca Juga: Tak Mainkan Pemain Terbaik, Pelatih Belgia Sebut Lawan Irlandia Hanya Kontes Bonus
Menurut Koster, pihaknya mengizinkan laga dihadiri penonton lantaran Bali sudah pada capaian level 2. Tetapi ada syarat tertentu yang diterapkan.
"Saya sudah bicara dengan ketua PSSI, karena tidak lagi menentukan posisi juara, maka dimungkinkan tempat pertandingannya di Stadion Wayan Dipta. Selain mengupayakan tempat, saya berupaya untuk memberikan kesempatan kepada para penonton melihat pertandingan ini," ujarnya.
Ia menambahkan dengan daya tampung Stadion Wayan Dipta sekitar 25 ribu penonton, maka jumlah penonton yang diizinkan hadir sekitar 15 ribu orang (75 persen dari kapasitas). Penonton bisa memasuki stadion secara gratis.
Baca Juga: Comeback Manis ke Timnas Denmark,Christian Eriksen Semringah
Adapun syarat yang ditetapkan bagi suporter yang ingin menyaksikan laga di antaranya: sudah mengikuti vaksinasi penguat, menunjukkan keterangan negatif tes usap antigen dari puskesmas, rumah sakit atau Dinas Kesehatan.
Lalu wajib menggunakan masker dan harus datang dengan tertib dan disiplin dengan menunjukkan aplikasi PeduliLindungi.
"Bagi yang akan menonton, masih ada waktu empat hari. Untuk itu, saya mengajak dan mengimbau kepada penonton agar mulai sekarang mengikuti vaksin 'booster' (penguat) dan kemudian H-1 mengikuti 'swab' (tes usap) antigen di puskesmas, rumah sakit atau Dinas Kesehatan masing-masing atau setempat," ucapnya.
Baca Juga: Ronaldo Kwateh Cetak Gol, Timnas Indonesia U-19 Hajar Daegu University
Bagi penonton yang tidak bisa masuk, kata Koster, akan disiapkan layar monitor untuk bisa nonton bareng di wilayah-wilayah yang tersedia di Kabupaten Gianyar maupun tempat yang lainnya, seperti dimuat Antara.