3 Pemain yang Bisa Gantikan Posisi Saddil Ramdani di Timnas Indonesia U-23

Saddil Ramdani tak bisa gabung Timnas Indonesia U-23 karena tak dilepas klubnya Sabah FC.

Rauhanda Riyantama | chatwithamelia.xyz
Jum'at, 15 April 2022 | 20:30 WIB
FK Novi Pazar, klub Serbia tertarik boyong Saddil Ramdani. (Instagram/@fknovipazar_official)

FK Novi Pazar, klub Serbia tertarik boyong Saddil Ramdani. (Instagram/@fknovipazar_official)

chatwithamelia.xyz - Saddil Ramdani dipastikan tak bisa membela Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 setelah terganjal izin Sabah FC, klub yang dibelanya saat ini.

Jadwal SEA Games 2021 bersamaan dengan berjalannya Liga Malaysia, seharusnya hal ini tidak menjadi masalah karena ajang ini bukan termasuk agenda FIFA.

Hal itu membuat klub mendapatkan hak untuk tidak memberi izin pemain tampil di ajang tersebut jika memang dibutuhkan klub.

Baca Juga: Tragis, Legenda Kolombia Freddy Rincon Meninggal Dunia Usai Kecelakaan Mobil

Kepastian tak bermain untuk timnas Indonesia U-23 juga dikonfirmasi langsung oleh Saddil melalui akun Tik Tok pribadi pada Rabu, 30 Maret 2022 lalu.

"Ada surat panggilan masuk untuk persiapan SEA Games pada 22 Maret lalu. Akan tetapi, tahun ini tak bisa ikut SEA Games," ucap Saddil.

"Saddil baru diperbolehkan membela timnas pada 24 Mei, sedangkan SEA Games mulai 6-23 Mei. Jadi, tidak bisa ikut. Saya hanya bisa main di FIFA Matchday.''

Baca Juga: Rans Cilegon FC Lepas 18 Pemain, Ada Rival Lastori hingga Kurniawan Kartika Ajie

"Akan tetapi kalau untuk SEA Games tidak bisa," imbuhnya,

Meskipun Saddil Ramdani tak bisa bermain untuk timnas Indonesia U-23, muncul beberapa pemain yang dianggap mampu menggantikan posisinya dengan kualitas yang sama.

Menariknya para pemain ini berasal dari daftar yang dipanggil Shin Tae-yong mengikuti pemusatan latihan di Korea Selatan, lantas siapa saja?

1. Ramai Rumakiek

Ramai Rumakiek jad salah satunya, pemuda berusia 19 tahun ini layak mendapat kepercayaan Shin Tae-yong setelah tampil mengesankan di Piala AFF 2020.

Meskipun mengisi pos sayap kanan, Ramai bisa ditempatkan mengisi posisi Saddil Ramdani yang kerap mengisi pos kiri penyerangan timnas Indonesia.

2. Irfan Jaya

Menjadi salah satu pemain yang juga bersinar di Piala AFF 2020, mantan pemain Persebaya Surabaya ini cocok ditempatkan mengisi pos yang ditinggalkan Saddil.

Irfan Jaya juga terbukti mampu produktif bermain di posisi tersebut, catatan menarik di Piala AFF 2020 dengan satu gol dan satu assist.

3. Beckham Putra

Pemain Persib Bandung ini memang mengisi pos gelandang serang, namun gaya bermain Beckham Putra disebut mirip dengan Saddil Ramdani.

Beckham merupakan pemain kreatif yang mampu menciptakan peluang berbahaya yang kerap dilakukan Saddil Ramdani.

(Kontributor: Eko Isdiyanto)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak