Bikin Haru, Dimas Drajad Rela Lewatkan Kelahiran Anak Demi Timnas Indonesia

Dimas Drajad tak bisa mendampingi istrinya yang akan segera melahirkan anak pertama.

Rauhanda Riyantama | chatwithamelia.xyz
Kamis, 26 Mei 2022 | 16:30 WIB
Selebrasi strikr Tira Persikabo, Dimas Drajad, usai menjebol gawang PSS Sleman. (Instagram/@liga1match)

Selebrasi strikr Tira Persikabo, Dimas Drajad, usai menjebol gawang PSS Sleman. (Instagram/@liga1match)

chatwithamelia.xyz - Dimas Drajad bahagia banget setelah mendapat panggilan Timnas Indonesia. Namun ia juga harus merasakan kesedihan karena tak bisa mendampingi sang istri yang segera melahirkan anak pertama.

Diketahui, Dimas Drajad terakhir kali membela timnas di level U-16 pada 2016. Di saat ia berbahagia menanti cap perdananya di level senior timnas, namun di sisi lain ia tak bisa menemani sang istri melahirkan yang diprediksi dua minggu lagi.

Timnas Indonesia sendiri sedang dipersiapkan untuk agenda FIFA matchday melawan Bangladesh di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu (1/6/2022).

Baca Juga: Pemain Liverpool Pakai Sensor Otak di Sesi Latihan Jelang Lawan Real Madrid, Ini Fungsinya

Selain untuk FIFA Matchday, Timnas Indonesia akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni 2022 di Kuwait.

"Sebenarnya sedih karena ninggalin istri yang kurang dua minggu lagi harus lahiran, tapi di sisi lain saya bahagia. Saya coba dulu berangkat untuk negara dan Alhamdulillah istri saya pengertian," tutur Dimas kepada beritajatim.com --jaringan Suara.com.

Kualitas performa Dimas di musim lalu memang mencuri perhatian sebagai striker lokal yang cukup subur untuk Tira Persikabo. Tercatat sebanyak 11 gol diciptakan Dimas di Liga 1 musim 2021/2022.

Baca Juga: Bangladesh Diterpa Badai Cedera, Keuntungan Buat Timnas Indonesia

Perjalanan karier pemilik nama lengkap Muhammad Dimas Drajat ini terbilang tidak lancar-lancar saja. Namanya sempat tenggelam akibat cedera lutut yang membuatnya vakum hampir satu musim.

Namun di Liga 1 2021, Dimas Drajad seakan menunjukkan taring. Bersama Tira Persikabo, kualitas performannya cukup berbahaya di tengah persaingan dengan striker asing.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-19 Bawa 22 Pemain di Turnamen Toulon, Delapan Dicoret

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak