4 Pemain Filipina yang Direkrut Klub Indonesia, Terbaru Christian Rontini

Inilah deretan pemain Filipina yang akan tampil di Liga Indonesia musim depan

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Rabu, 10 Mei 2023 | 11:07 WIB
Pemain Persib Bandung Daisuke Sato.(dok.persib)

Pemain Persib Bandung Daisuke Sato.(dok.persib)

chatwithamelia.xyz - Pemain asal Filipina terhitung jarang direkrut oleh klub-klub Indonesia. Kualitas dan stok pemain asal negara Asia Tenggara itu memang tidak banyak.

Bukan tanpa alasan, sepak bola bukan merupakan olahraga paling populer di Filipina. Sepak bola masih kalah pamor dari bola basket.

Akan tetapi, seiring sepak bola Filipina yang semakin maju dan banyak memiliki pemain berkualitas, klub-klub Indonesia pun mulai melirik pemain asal negara tersebut.

Baca Juga: Vietnam dan Thailand 'Saling Bunuh' untuk Hindari Timnas Indonesia U-22 di Semifinal SEA Games 2023

Lantas, siapa saja pemain Filipina yang direkrut oleh klub Indonesia?

1. Christian Rontini

Pemain asal Filipina terbaru yang direkrut oleh klub Indonesia adalah bek timnas Filipina, Christian Rontini. Pemain kelahiran Florence, Italia itu masih berusia 23 tahun.

Baca Juga: Sebut Warga Konoha, Media Malaysia U-22 Ketar-ketir Jika Timnas Indonesia U-22 Juara SEA Games 2023

Ia menjadi pemain asing keenam yang direkrut oleh Persita Tangerang untuk mengarungi kompetisi 2022/23. Sejak 2019 Rontini sudah mendapat panggilan membela timnas Filipina. Dirinya lahir dari ibu Filipina dan ayah asal Italia. Pernah berkarier di Liga Malaysia bersama Kelantan dan Penang.

Rontini sendiri didatangkan dengan status bebas agen atau tanpa klub setelah kontraknya tak diperpanjang oleh Kelantan FC pada yang rampung pada April 2023.

2. Daisuke Sato

Baca Juga: Profil Yohanes Kandaimu, Bek Asal Papua yang Resmi Digaet Persebaya Surabaya

Daisuke Sato merupakan pemain berposisi bek kiri di skuad Timnas Filipina yang kini mencatatkan kiprahnya di Liga 1 bersama Persib Bandung.

Pemain berusia 27 tahun ini juga memiliki garis keturunan Jepang. Selain kerap beroperasi sebagai bek kiri, Sato sebetulnya juga bisa dipasang untuk bermain di sayap kiri.

Sejauh ini, dia juga sudah kerap menjadi pemain andalan Timnas Filipina di level internasional. Sejak mencatat debut di tim senior pada 2014, Sato telah mengemas 54 caps bersama The Azkals.

Baca Juga: Stadion GBK Bakal Digunakan untuk Konser Coldplay, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia di FIFA Matchday?

Bersama Persib di Liga 1 2022/23, Daisuke Sato juga tak tergantikan dengan total mencatatkan 31 penampilan dan torehan 2 gol.

3. Mike Ott

Pemain Timnas Filipina selanjutnya yang menyusul jejak Daisuke Sato untuk berkarier di Indonesia ialah Mike Ott. Kini, sang gelandang serang bermain untuk Barito Putera.

Sama seperti Daisuke Sato, Mike Ott juga berstatus sebagai pemain keturunan. Dia tercatat lahir di Munich, Jerman, 28 tahun yang lalu.

Sebelum diangkut Barito Putera pada awal musim ini, Mike Ott terakhir kali tercatat sebagai pemain klub Liga Filipina, United City (dulu bernama Ceres-Negros).

Meski Barito Putera tampil kurang memuaskan di Liga 1 2022/23, Mike Ott mampu memberikan penampilan menjanjikan dengan catatan 4 gol dan 3 assist dari 27 penampilan.

4. Anthony Pinthus

Kiper Timnas Filipina, Anthony Pinthus, baru direkrut PSS Sleman dengan status bebas transfer untuk menghadapi Liga Indonesia musim depan.

Keputusan mendatangkan Pinthus tak lepas dari sorotan manajemen terhadap lini pertahanan PSS yang begitu keropos di Liga 1 2022-2023 lalu.

“Lini pertahanan PSS menjadi perhatian untuk bisa lebih baik lagi, Anthony dan M Ridwan akan membuat kita lebih bersaing,” ujar Rachmat Makkasau selaku Komisaris Utama dikutip dari laman resmi klub.

“Dengan kemampuan, pengalaman, serta gelar individu yang telah Pinthus dapatkan, saya rasa itu bisa menjadi bukti bahwa dia layak untuk mengisi sektor penjaga gawang Super Elja,” lanjutnya.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak