chatwithamelia.xyz - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bereaksi setelah mengetahui akan menghadapi Argentina di FIFA Matchday Juni 2023.
Shin Tae-yong menyampaikan terima kasih sekaligus pujian kepada Ketua Umum PSSI Erick Thohir yang berhasil melobi juara Piala Dunia 2022, Argentina.
"Saya juga ucapkan terima kasih kepada Pak Erick Thohir akhirnya bisa datangkan tim Argentina. Luar biasa Pak Erick,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu seperti dikutip dari laman PSSI, Kamis (25/5/2023).
Baca Juga: Sat-set, Exco PSSI Bongkar Proses Naturalisasi Ivar Jenner dan Rafael Struick yang Cepat Rampung
Untuk FIFA Matchday Juni 2023, Timnas Indonesia dihadapkan dengan dua lawan yakni Palestina dan Argentina. Menurut Shin Tae-yong, Skuad Garuda mendapat rival yang sepadan.
Ia mengaku senang, timnya akan menghadapi Palestina yang menempati ranking 93 FIFA dan Argentina sang pemuncak ranking FIFA.
"’aya senang, timnas mendapat dua lawan sepadan dalam FIFA matchday. Ini penting untuk menguji kekuatan Indonesia. Palestina tim kuat. Apalagi Argentina, juara dunia dan banyak pemain bintang di skuad itu," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga: Jelang Duel Timnas Indonesia vs Argentina, Media Inggris Sinis Singgung Tragedi Kanjuruhan
Menurut jadwal, pertandingan Timnas Indonesia versus Palestina bakal dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada 14 Juni.
Sementara untuk pertandingan melawan Argentina akan dilaksanakan di stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 19 Juni.
Shin Tae-yong memastikan dirinya akan menurunkan skuad terbaik untuk lawan kedua negara. Adapun pemusatan latihan Timnas Indonesia digelar pada 5 Juni 2023.
Baca Juga: Mengenal Hendra Kurniawan, Pemain Timnas yang Jadi Blocker Terbaik di Kejuaraan Voli Asia 2023