chatwithamelia.xyz - Sejumlah nama pemain naturalisasi dipastikan bakal memperkuat Timnas Indonesia saat menghadapi Palestina dan Argentina pada agenda FIFA Matchday periode Juni 2023.
Sejatinya, sampai saat ini PSSI belum merilis secara resmi nama-nama pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia pada dua pertandingan itu.
Namun, beberapa klub sudah mengumumkan nama-nama pemainnya yang dipanggil Timnas Indonesia setelah menerima surat resmi dari PSSI. Menariknya, ada dua nama kejutan yang dipanggil Shin Tae-yong kali ini.
Berikut chatwithamelia.xyz menyajikan tiga nama pemain naturalisasi yang resmi dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi FIFA Matchday periode Juni 2023.
1. Marc Klok
Pemain naturalisasi pertama yang namanya muncul untuk memperkuat Timnas Indonesia pada agenda FIFA Matchday periode Juni 2023 ialah Marc Klok.
Baca Juga: Timnas Indonesia U-23 Masuk Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23, Indra Sjafri Dibebani Tugas Berat
Jauh sebelum PSSI merilis nama-nama pemainnya secara resmi, Persib Bandung telah mengumumkan bahwa empat pemainnya mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia.
Berdasarkan surat yang dikirimkan PSSI, empat nama pemain yang dimaksud ialah Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Edo Febriansyah, dan Marc Klok.
Klok menjadi salah satu pilar naturalisasi yang sudah cukup sering bolak-balik memenuhi panggilan Timnas Indonesia sejak tahun 2022.
Baca Juga: Gadis Cantik Kamboja Pamer Pegang Bendera Indonesia, Kode Temui Marselino Ferdinan?
2. Ivar Jenner
Selanjutnya, ada nama Ivar Jenner yang juga resmi mendapat panggilan Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia pada agenda FIFA Matchday yang terdekat.
Kepastian dipanggilnya Ivar Jenner ini juga telah diumumkan secara resmi oleh klubnya yang berkompetisi di Liga Belanda, FC Utrecht.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Hajar Chelsea, Manchester United ke Liga Champions 2023-2024
Melalui sebuah unggahan di akun media sosialnya, FC Utrecht mengumumkan bahwa Ivar Jenner akan mengikuti pemusatan latihan untuk menghadapi dua laga persahabatan melawan Palestina dan Argentina.
Pengumuman ini sendiri dirilis oleh FC Utrecht pada Kamis (25/5/2023), atau beberapa hari setelah Ivar menjalani sumpah menjadi WNI.
Pemain naturalisasi ketiga yang dipastikan bakal memperkuat Timnas Indonesia pada agenda FIFA Matchday nanti ialah Rafael Struick. Pihak klub, yakni ADO den Haag, telah mengumumkannya secara resmi.
“Untuk fans Indonesia, Rafael Struick akan bermain untuk Timnas Indonesia,” bunyi pernyataan resmi ADO Den Haag via akun media sosialnya.
Sebagai informasi, ini adalah pemanggilan pertama yang diperoleh penyerang sayap berusia 20 tahun itu bersama Timnas Indonesia.
Sebelumnya, dia masih bermain di Timnas U-20, tepatnya saat Shin Tae-yong menggelar TC jangka panjang di Turki jelang Piala Dunia U-20 2023.