chatwithamelia.xyz - Media Vietnam kepanasan usai mengetahui timnas Indonesia U-17 masuk dalam pot 1 drawing Piala Dunia U-17 2023. Mereka mengungkit kegagalan anak asuh Bima Sakti yang gagal lolos ke Piala Asia U-17.
Timnas Indonesia U-17 awalnya memang tidak punya kesempatan lolos ke Piala Dunia U-17 2023 karena gagal menembus Piala Asia U-17 yang menjadi salah satu jalur kualifikasi.
Meski begitu, Garuda Asia kini bakal ikut berpartisipasi di Piala Dunia U-17 2023 berkat status tuan rumah.
Baca Juga: Shin Tae-yong Unggah Momen Lawasnya Bersama Asnawi Mangkualam, Netizen: Anak Kesayangan
Untuk drawing kompetisi pemain muda dunia ini, tim asuhan Bima Sakti bakal menempati pot 1 bersama tim-tim kuat seperti Brasil hingga Jepang.
Media Vietnam pun kepanasan dengan apa yang dicapai timnas Indonesia U-17. Mereka tampak tidak terima dengan mengungkit kegagalan Arkhan Kaka cs di Kualifikasi Piala Asia U-17.
"Indonesia masuk grup teratas di Piala Dunia U-17," tulis laporan The Thao247 disadur pada Senin (3/7/2023).
"Awalnya Indonesia bermain sangat buruk, bahan tidak lolos ke Piala Asia U-17 2923. Namun, terpilih sebagai tuan rumah membantu tim Garuda otomatis masuk di grup unggulan," imbuh laporan media Vietnam tersebut.
Sementara itu, ada empat wakil Asia lainnya di Piala Dunia U-17 2023. Mereka adalah Jepang, Korea Selatan, Iran, dan Uzbekistan yang lolos dari jalur Piala Asia U-17.
Baca Juga: Shin Tae-yong Terciduk Bertemu dengan Bos Bali United, Netizen Penasaran Apa yang Dibicarakan