chatwithamelia.xyz - Staffan Qabiel Horito tengah jadi sorotan setelah masuk dalam daftar 34 pemain yang dipanggil Bima Sakti untuk seleksi Timnas Indonesia U-17. Baru-baru ini, sang ayah bernama David Horito bercerita tentang garis keturunan anaknya hingga cita-cita dalam karier sepak bola.
Sebagaimana diketahui, Staffan Qabiel Horito adalah salah satu pemain diaspora yang kini mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023. Adapun pemusatan latihan akan berlangsung sampai 28 Agustus mendatang.
Ayah Staffan, David Horito menceritakan garis keturunan Indonesia anaknya. Ia menjelaskan, sang anak punya darah Indonesia dari banyak suku di Tanah Air.
Baca Juga: Sebut Satu Nama, Media Korea Selatan Soroti Calon Dirtek yang akan Dampingi Shin Tae-yong
"Staffan campuran dari banyak suku maupun bangsa. Kakeknya (papa saya) asal dari suku Dayak, lahir di Sampit, Kalimantan Tengah, berdarah Jepang. Neneknya (mama saya) turunan Chinese asal dari Malang, Jawa Timur," kata David Horito seperti dilansir dari Suara.com, Selasa (11/7/2023).
"Kalau kakek dan nenek yang dari sisi mama Staffan asli dari Suruh, Salatiga, Jawa Tengah. Indahnya Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika. Staffan pada dasarnya adalah anak yang mandiri dan disiplin, serta berkemauan keras," sambungnya.
David Horita menjelaskan Staffan Qabiel sudah berhubungan dengan sepak bola sejak usia dini. Beberapa sekolah sepak bola (SSB) kenamaan di Tanah Air pernah dibelanya hingga pada akhirnya kini merumput di Spanyol bersama Sant Cugat.
David Horita mengaku sangat mendukung karier Staffan Qabiel. Oleh karena itu, ke mana pun ia bermain keluarga bakal mendukungnya termasuk ketika memutuskan berkarier di Eropa.
Selain itu, Staffan Qabiel ternyata punya mimpi tampil di turnamen elit Eropa, Liga Champions. Oleh sebab itu, sang pemain akan tetap berupaya meniti karier di Eropa.
"Keluarga suport kemana pun Staffan berkarier, di Indonesia 'kah atau di luar negeri itu kembali ke Staffan. Namun keinginan Staffan adalah bisa bermain di Champions League," sambungnya.
Baca Juga: Silsilah Keluarga Staffan Qabiel, Pemain Berdarah Campuran yang Dipanggil TC Timnas Indonesia U-17
"Artinya dia mesti bermain di Eropa bila ingin main di Champions League. Satu hal yang pasti selalu kami katakan ke Staffan adalah di mana bumi dipijak langit dijunjung, dan dia mengerti itu," terangnya.
Berkat kemampuannya mengolah bola, Staffan kini dipanggil untuk mengikuti TC Timnas Indonesia di Jakarta. David Horito pun membenarkan kabar tersebut.
"Ya kami sudah terima surat panggilannya, juga klubnya (Sant Cugat FC) dan juga akademi sepakbolanya (Kaptiva Sports Academy). Isinya mengenai pemanggilan seleksi dan pemusatan latihan tanggal 9 Juli - 28 Agustus dalam rangka pembentukan timnas U-17 untuk menghadapi Piala Dunia U-17," pungkasnya.
Baca Juga: Momen Asnawi Mangkualam Bawa Hoki Meski Diparkir 88 Menit, Jeonnam Dragons Terhindar dari Kekalahan
Adapun Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember mendatang di Indonesia. Namun, sampai dengan sekarang belum diketahui di mana venue pertandingan kejuaraan ini.