Stefano Beltrame Makin Kental dengan Nuansa Persib, Bagaimana dengan Kevin Ray Mendoza?

Stefano Beltrame sudah makin kental dengan nuansa Persib. Hal itu bisa dilihat dari laman Instagramnya setelah nama sang pemain tersebut terdaftar sebagai pemain Persib. Lalu bagaimana dengan Kevin Ray Mendoza?

H.M Permana | chatwithamelia.xyz
Kamis, 07 Desember 2023 | 10:27 WIB
Dua pemain baru Persib, Kevin Ray Mendoza dan Stefano Beltrame (MO Persib)

Dua pemain baru Persib, Kevin Ray Mendoza dan Stefano Beltrame (MO Persib)

chatwithamelia.xyz - Resmi diperkenalkan kepada publik pada 28 November 2023, Stefano Beltrame kini makin bernuansa Persib. Lalu bagaimana dengan kevin Ray Mendoza?

Stefano Beltrame merupakan pemain asal Italia yang didatangkan Persib pada akhir pendaftaran pemain putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Pemain yang pernah membela Juventus ini mendapat durasi kontrak 6 bulan dengan opsi perpanjangan kontrak.

Baca Juga: Timnas Indonesia Menuju Full Naturalisasi? Bung Binder: Engga Perlu Khawatir

Stefano Beltrame melakoni debutnya bersama Persib saat menghadapi PSM Makassar di pekan 21 Liga 1 2023/2024, Senin 4 Desember 2023.

Sayangnya, laga perdananya bersama tim kebanggaan bobotoh tersebut tak berjalan manis usai Persib ditahan imbang 0-0 oleh Juku Eja.

Satu pekan lebih namanya tercatat sebagai bagian dari keluarga besar Persib, Instagram Stefano Beltrame pun semakin dipenuhi oleh unggahan-ungahan soal klub barunya.

Baca Juga: Ze Valente Bocorkan Dua Pesan Penting Pelatih Persik Jelang Hadapi Persib

Ia tak jarang mengunggah foto-fotonya di Instagram Story dengan mengenakan jersey Persib.

Dalam unggahan terakhirnya, Stefano Beltrame tampak menjadi model iklan Persib Store terkait tiket laga.

Dalam video tersebut ia memberikan sebuah pantun," Camoranesi Alex Meret, beli jersey, gratis tiket," ungkap Stefano Beltrame sambil tersenyum.

Baca Juga: Ini Yang Dilakukan Kevin Ray Mendoza Usai Rasakan Atmosfer Bobotoh Meski Batal Debut

Stefano Beltrame pun terhitung sudah dua kali mengganti foto profil Instagramnya dengan hal-hal yang bertema Persib.

Yang pertama saat ia melakoni latihan perdana dan yang teranyar saat pertandingan kontra PSM.

Dalam profil Instagram-nya, nama Persib pun sudah dicantumkan oleh pemain yang pernah membela Sampdoria tersebut.

"Football player for Persib," demikian tulisan yang tertera dalam profilnya.

Hampir sama dengan Stefano Beltrame, Kevin Ray Mendoza pun kerap membagikan unggahan-unggahan tentang Persib yang dipost bobotoh di Instagram Storynya.

Kevin Ray Mendoza pun sudah menempelkan nama Persib di profil Instagramnya.

"Playing for Persib (hati biru), living in Bandung (bendera Indonesia)," tulis Kevin Ray Mendoza dalam Instagramnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak