chatwithamelia.xyz - Kesalahan Persib Bandung di pekan 21 yang tidak bisa menang melawan PSM Makassar mampu meningkatkan rasa percaya diri pasukan Bernardo Tavares.
PSM menjadikan hasil imbang lawan Persib modal berharga untuk menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare, Sulawesi Selatan, Jumat 8 Desember 2023.
Tim berjuluk Juku Eja tersebut bertekad meraih tiga poin melawan Radja Nainggolan dkk.
Baca Juga: Duel Sedarah Persib vs Persik
"Dengan hasil imbang di laga tandang, di kandang tim yang berada di posisi dua, tentu tidak buruk. Secara permainan kami bermain bagus," ungkap Bernardo Tavares dikutip dari laman resmi Liga 1.
Rasa percaya diri pasukan PSM semakin meningkat karena Persib merupakan tim yang kini berada di posisi kedua.
"Kami pun mengawali laga dengan baik, kami tahu Persib adalah tim bagus, mereka ada di posisi kedua," ungkapnya.
Baca Juga: Jay Idzes dan Nathan Tjoe-A-On Terancam Batal Bela Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Gara-gara Ini
Meski demikian, PSM tentunya dilarang over confidence. Pasalnya, Bhayangkara FC saat ini tengah berjuang untuk keluar dari zona degradasi.
PSM juga akan dihadapkan dengan pemain yang baru saja didatangkan oleh pelatih Mario Gomez ke Bhayangkara FC.
Terhitung, Bhayangkara FC mendapatkan 11 pemain baru dengan status pinjaman dan transfer. Salah satu diantaranya yaitu Radja Nainggolan.
Baca Juga: 5 Pemain Naturalisasi PSSI Berposisi Jadi Pemain Belakang, Shin Tae-yong Pilih Main Bertahan?