chatwithamelia.xyz - Tren mentereng Timnas Malaysia di Piala AFF 2020 melambungkan satu nama pemainnya, Safawi Rasid kini berstatus pencetak gol terbanyak sebentar dengan torehan empat gol.
Catatan empat gol Safawi Rasid ini masing-masing dicetak dalam dua pertandingan awal fase Grup B Piala AFF 2020 yang sudah dilakoni Malaysia.
Satu gol dicetak Safawi Rasid kala Malaysia menghancurkan Kamboja dengan skor 3-1, tiga lainnya dicetak saat membungkam Laos 4-0.
Baca Juga: Antek Barcelona Ungkap Sikap Buruk Koeman: Tukang Tipu dan Semaunya Sendiri
Selain itu Safawi Rasid merupakan pemain pertama yang mencetak hattrick di ajang dua tahunan sepak bola Asia Tenggara ini.
Kiprah Safawi Rasid di kancah sepak bola Asia mulai tercium sejumlah negara tetangga, khususnya saat ia direkrut klub asal Portugal.
Mengawali kariernya bersama Terengganu FC, performa mentereng Safawi Rasid membuat Johor Darul Takzim (JDT) kepincut hingga akhirnya memutuskan menggaetnya.
Baca Juga: Pelatih Liga Mesir Meninggal Dunia saat Rayakan Gol Kemenangan
Tak butuh waktu lama mengembangkan kariernya, setelah dua kali menyabet penghargaan pemain terbaik Malaysia di tahun 2018 dan 2019 bersama JDT.
Safawi Rasid kemudian membuat loncatan besar, ia dipinjamkan JDT ke klub Portugal, Portimonense di tahun 2020, meskipun bukan tanpa kontroversi.
Sejumlah kontroversi mengawal keberangkatan Safawi Rasid ke Portugal, salah satunya muncul isu bahwa ia dipaksa sang kekasih untuk segera menikahinya.
Baca Juga: Kompak, Ayah Rachmat Irianto Juga Pernah Cetak 2 Gol di Piala AFF
Bukan sekedar isu, pernyataan soal sang kekasih ini muncul dari bos Safawi Rasid di JDT, yang juga presiden klub, Tunku Ismail Sultan.
Bermula dari penurunan performa Safawi Rasid, Tunku Ismail menyebut jika prestasi sang pemain merosot karena tekanan dari sang kekasih, Syifa Melvin.
Syifa Melvin disebut menekan Safawi Rasid untuk segera menikahinya, dan hal itu dianggap Tunku Ismail sebagai biang kerok buruknya performa Safawi Rasid.
Baca Juga: Profil Syahrul Trisna, Jarang Didengar tapi Pilihan Shin di Piala AFF 2020
"Dia sangat memaksa pacarnya menikah, memberi tekanan setiap hari suruh pacarnya menikah karena takut terlepas," tulis Tunku Ismail pada akun instagram pribadi.
"Pacarnya kaya, popular. Makin hancur performa anak ini. Fokus sudah tak di lapangan," imbuhnya.
Setelah pemberitaan mengenai pernyataan Presiden JDT itu viral, Syifa Melvin yang tak merasa berbuat demikian memberikan tanggapan.
Melalui unggahan pada akun Instagram pribadi, Syifa mengaku tak pernah menekan Safawi Rasid untuk segera menikahinya dan ia pun tak berharap gemilang harta dari sang pemain.
"Tak pernah memaksa menikah. Tak pernah meminta satu sen uang Safawi Rasid. Demi Allah. Allah Maha Adil," ucap Syifa.
Terlepas dari itu, penampilan ciamik Safawi Rasid di awal turnamen Piala AFF 2020 menjadi angin segar bagi Timnas Malaysia.
Pasalnya Malaysia berada satu grup dengan dua klub kuat, Vietnam dan Indonesia yang sama-sama berebut tiket ke babak selanjutnya.
Menjadi juara grup atau runner-up menjadi harga mati bagi Harimau Malaya untuk bisa melangkah ke babak selanjutnya.