chatwithamelia.xyz - Timnas Indonesia U-16 akan mulai melakukan pemusatan latihan alias training center (TC) pada bulan Mei mendatang. Kabar tersebut langsung disampaikan oleh sang pelatih, Bima Sakti.
Bima Sakti mengatakan, saat ini ia sedang mencari pemain-pemain yang bakal memperkuat skuat asuhannya. Pemantauan dilakukan melalui Elite Pro Academy Liga 1 U-16 2019 yang baru-baru ini digelar oleh PSSI.
Selain dari Liga 1 U-16 2019, Bima juga sudah mendapatkan pemain-pemain dari gelaran Filanesia (Filosofi Sepakbola Indonesia) yang sudah digelar beberapa waktu lalu.
Baca Juga: Cari Juara Baru, Srikandi Cup 2018/2019 Siap Digelar di Yogyakarta
"Soal Timnas Indonesia U-16, bulan depan sudah TC," kata Bima Sakti di National Youth Training Center, PSSI, Sabtu (20/4/2019).
"Pemainnya dari Filanesia U-16 kemarin. Selain itu juga dari beberapa hasil pantauan tim scouting," Bima menambahkan.
Baca Juga: Demi Tingkatkan Kualitas Pemain, PSSI Bakal Tambah Kompetisi Kelompok Umur
Pada tahun ini Timnas Indonesia U-16 dijadwalkan akan mengikuti beberapa event. Pertama Piala AFF U-15 2019 di Thailand yang berlangsung pada 22 Juli hingga 9 Agustus mendatang.
Setelah itu akan mengikuti Kualifikasi Piala Asia U-16 2020 pada bulan September. Ajang ini akan berlangsung pada 14-22 September 2019.
Baca Juga: Raih Delapan Gelar Beruntun, Nedved: Rekor Juve Sulit Dipecahkan Tim Lain