Profil Ardi Idrus, Bek Kiri Andalan Persib Bandung yang Resmi Angkat Kaki

Ardi Idrus meninggalkan Persib Bandung, gosipnya menuju Bali United

Irwan Febri Rialdi | chatwithamelia.xyz
Kamis, 14 April 2022 | 14:19 WIB
Pemain PSM Makssar M Rahmat (tengah) berebut bola dengan penjaga gawang Persib Bandung M Natshir (kiri) dan pesepkabola Persib Ardi Idrus (kanan) saat bertanding pada Lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Mattoanging Gelora Andi Mattalatta Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (24/10/2018). Tuan rumah PSM Makassar menang atas tamunya, Persib Bandung dengan skor 1-0 (0-0). (ANTARA FOTO/Yusran Uccang)

Pemain PSM Makssar M Rahmat (tengah) berebut bola dengan penjaga gawang Persib Bandung M Natshir (kiri) dan pesepkabola Persib Ardi Idrus (kanan) saat bertanding pada Lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Mattoanging Gelora Andi Mattalatta Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (24/10/2018). Tuan rumah PSM Makassar menang atas tamunya, Persib Bandung dengan skor 1-0 (0-0). (ANTARA FOTO/Yusran Uccang)

chatwithamelia.xyz - Bek kiri Persib Bandung, Ardi Idrus, telah resmi hengkang dari klubnya. Perpisahan itu diumumkan oleh manajemen Persib Bandung pada Rabu (13/4/2022).

Sebetulnya, manajemen Persib Bandung sudah berusaha untuk mempertahankan Ardi Idrus. Sebab, ia jadi salah satu pemain yang direkomendasikan tim pelatih untuk dipertahankan.

“Kami sudah berusaha maksimal, tetapi yang bersangkutan (Ardi Idrus) memilih jalan yang lain,” kata Direktur PT Persib Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono.

Baca Juga: Sabah FC Klarifikasi soal Saddil Ramdani Pakai Bahasa Inggris, Netizen Malaysia Ledek Warganet Indonesia

Sebetulnya, kontrak Ardi sudah berakhir sejak 31 Maret 2022. Ia pun akhirnya menerima tawaran dari klub lain yang enggan dibeberkannya.

“Kontraknya habis pada 31 Maret 2022 dan sudah kami tawarkan perpanjangan kontrak. Namun, dia memilih untuk berkarier di klub lain,” ujar Teddy.

Berikut chatwithamelia.xyz menyajikan profil Ardi Idrus, bek kiri Persib Bandung yang hengkang dan mencari pelabuhan baru.

Baca Juga: Harus Tempuh Perjalanan Jauh, Shayne Pattynama Senang Bisa Jumpa Exco PSSI

Ardi Idrus merupakan salah satu pemain bertahan yang menjadi andalan Persib Bandung selama beberapa musim terakhir.

Sebagai informasi, Ardi Idrus merupakan pemain kelahiran Ternate, pada 21 Januari 1993. Sebelum memperkuat Persib, ia sudah malang melintang bersama sejumlah klub.

Saat masih muda, Ardi pernah bermain bersama tim junior Persiter Ternate. Bahkan, ia juga pernah menembus tim SAD Indonesia yang berlatih di Uruguay.

Baca Juga: Usai 'Diancam' PSSI, Sabah FC Beri Klarifikasi Mengapa Tak Lepas Saddil Ramdani Ke Timnas Indonesia U-23

Setelah itu, ia pernah bermain bersama Persibom Bolaang Mongondow, PSM Makassar, Persin Sinjay, Persitara Jakarta Utara, hingga PSPS Pekanbaru.

Lalu, Ardi juga sempat memperkuat Persiram Raja Ampat, kemudian bermain bersama Persepam Madura Utama dan Kalteng Putra. Ia juga pernah singgah di PSS Sleman. 

Sayangnya, ia tak mendapat banyak kesempatan bermain. Jelang Liga 1 2018, ia kemudian mencari klub baru dengan mengikuti trial bersama PSMS Medan hingga Persib Bandung.

Baca Juga: Calon Markas Persija Jakarta, JIS Justru Dipakai Perdana oleh Klub Lain

Menjelang penutupan bursa transfer Liga 1 2018, Persib Bandung akhirnya memberikan pintu untuk Ardi Idrus. Saat itu, ia diganjar kontrak jangka panjang berdurasi tiga tahun.

Pada saat itu, banyak yang cukup meragukan Ardi Idrus bersama Persib Bandung. Sebab, dia lebih banyak bermain di kasta kedua dan ketiga ketimbang di kasta tertinggi.

Namun, Ardi Idrus sukses membungkam kritik tersebut dengan penampilan yang konsisten sebagai bek kiri Persib Bandung.

Pada awal musimnya bersama Persib, Ardi tampil pada 29 pertandingan dan mencatatkan 2.593 menit bermain. Pada tahun berikutnya, ia mencatat 31 laga dan 2.761 menit.

Adapun pada musim ketiga, alias Liga 1 2020, kompetisi hanya berlangsung tiga pekan dan Ardi Idrus membukukan tiga lag dan 270 menit.

Yang terakhir, di Liga 1 2021-2022, pemain berusia 29 tahun itu mencatatkan 25 penampilan dan 1.980 menit untuk tim Pangeran Biru.

Sebetulnya, dari segi performa, penampilan Ardi cukup konsisten bersama Persib. Namun, ia memutuskan mencari tantangan baru bersama klub lain.

Kontributor: Muh Adif Setiawan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Marselino Ferdinan resi berkarier di Liga Inggris

bolaindonesia | 08:27 WIB

Persib Bandung akan menjamu PSBS Biak pada laga pembuka Liga 1 2024/2025 di Stadion Si Jalak Harupat, Jumat (9/8) mendatang. Regulasi soal larangan suporter tamu hadir masih berlaku

bolaindonesia | 13:28 WIB

Piala Presiden adalah hiburan dengan strategi berbasis kerakyatan, dari dan untuk rakyat. Nilai-nilai yang telah dipegang selama lima edisi sebelumnya itu pun tetap terpatri di edisi keenamnya, Piala Presiden 2024.

bolaindonesia | 23:22 WIB

Program terbaru Persib, MemberSIB hadir untuk mempererat hubungan Persib dengan para suporternya (bobotoh) dengan memberikan berbagai kemudahan.

bolaindonesia | 14:07 WIB

Pesta Rakyat Persib akan menjadi tema acara perkenalan seluruh anggota tim, jersey, dan para mitra yang akan menyertai perjalanan tim kebanggaan Bobotoh ini mengarungi kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. Kegiatan tersebut akan digelar di C-Tra Arena

bolaindonesia | 12:14 WIB

Welber Jardim bisa tampil lawan Malaysia?

bolaindonesia | 11:44 WIB

Persib Bandung sambut positif kehadiran Piala Presiden 2024

bolaindonesia | 12:38 WIB

Shin Tae-yong rupanya mengalami sakit yang serius hingga operasi 6 jam

bolaindonesia | 20:47 WIB

Timnas Putri Indonesia dipaksa menelan kekalahan 2-3 dari Hong Kong dalam pertandingan uji coba

bolaindonesia | 10:27 WIB

Inilah jadwal lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024

bolaindonesia | 10:59 WIB

Sebanyak 24 pemain dibawa untuk melakoni dua laga uji coba melawan Hong Kong

bolaindonesia | 08:47 WIB

Muncul titik terang dalam kasus yang dialami Maarten Paes.

bolaindonesia | 15:06 WIB

Ia dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi Liga 1 dan Asia musim 2024/2025

bolaindonesia | 20:23 WIB

Pemain keturunan Kenzo Riedewald ngebet bela timnas Indonesia.

bolaindonesia | 15:19 WIB

Timnas Indonesia berpesta saat melawan Vietnam dalam perebutan tempat ketiga Piala AFF U-16 2024

bolaindonesia | 17:10 WIB

Elkan Baggott terdaftar di situs resmi Premier League.

bolaindonesia | 16:11 WIB

Pemain keturunan Gabriel Han Willhoft-King segera gabung Man City.

bolaindonesia | 15:33 WIB

Selebrasi Timnas Australia U-16 dianggap lebay dan provokasi

bolaindonesia | 07:02 WIB
Tampilkan lebih banyak