chatwithamelia.xyz - Bergabungnya Dimitrios Kolovos ke Dewa United membuat sepak bola Indonesia semakin berwarna, pemain asal Eropa ini pernah membuat malu Real Madrid di Santiago Bernabeu.
Dewa United merilis pengumuman resmi terkait kabar bahagia perekrutkan Dimitris Kolovos pada Rabu (21/6/2023).
Berposisi sebagai gelandang, pemain asal Yunani ini disebut akan menjadi pelengkap kebutuhan Dewa United di Liga 1 2023-2024.
Baca Juga: Keuntungan yang Didapat Timnas Indonesia Main di Babak Pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026
Dewa United sebenarnya memiliki beberapa alternatif pemain yang ingin didatangkan, hingga Dimitris Kolovos dipilih sebagai pemain asing keempatnya.
Ardian Satya Nagara selaku CEO Dewa United merasa pengalaman Kolovos bermain di Liga Champions bisa membuat klub saat ini bertambah kuat.
"Saya rasa Kolovos pemain yang dibutuhkan secara kemampuan dan pengalaman," ucap Ardian Satya Negara.
Baca Juga: 3 Pemain Top Eropa yang Jadi Incaran Newcastle United, Ada Sandro Tonali
"Dia punya pengalaman di Liga Champions Eropa dan pernah bermain di klub ternama Eropa lainnya. Tentunya kami berharap tim menjadi lebih kuat setelah kehadirannya," imbuhnya.
Lantas siapa sosok Kolovos? salah satu fakta menarik dari pemain ini berkaitan dengan Real Madrid di ajang Liga Champions.
Kolovos mengawali karier sepak bola dengan PAS Oropos Yunani pada musim 2010, kemudian bermain sebagai pemain pinjaman di banyak klub raksasa Yunani.
Baca Juga: Berubah, Liga 1 2023/2024 akan Dibuka dengan Duel Bali United vs PSS Sleman
Seperti Panionios hingga Olympiakos, meskipun prestasi terbaiknya justru didapat di Liga Moldova bersama Sherif Tiraspol pada 2020-2021 dan 2021-2022.
Ia hanya mampu membawa Olympiakos meraih gelar juara Liga Yunani pada 2016.
Sementara itu di ajang Liga Champions, Kolovos membuktikan kualitasnya bahkan di depan suporter Real Madrid di Santiago Bernabeu.
Bertemu di fase grup, Sheriff Tiraspol sukses menghajar Real Madrid dua gol tanpa balas di markas tim lawan.